PINUSI.COM - Manajer AC Milan Stefano Pioli kemungkinan besar tidak akan melanjutkan perannya di San Siro pada musim 2024-2025, karena manajemen Rossoneri disebut enggan memperpanjang kontraknya.
Meskipun Pioli memiliki kontribusi besar dalam kebangkitan Rossoneri, membawa mereka kembali ke kancah sepak bola Eropa, dan meraih gelar Scudetto pada musim 2021-2022, performa tim menurun, terutama pada musim 2023-2024.
Prestasinya terganggu dengan kegagalan membawa Milan melangkah dari fase grup Liga Champions, dan tersingkir secara menyakitkan dari Coppa Italia.
Di Serie A, AC Milan tertinggal dari Juventus dan Inter Milan. Situasi sulit ini membuat Stefano Pioli berada di bawah tekanan besar.
Meskipun Pioli masih dipertahankan oleh Milan saat ini, laporan dari media Italia La Gazzetta dello Sport menyebutkan, manajemen klub kemungkinan besar akan mengakhiri kontraknya di akhir musim, terutama karena ketidakstabilan performa tim.
Manajemen juga tidak puas dengan tingginya jumlah pemain yang mengalami cedera musim ini, sebanyak 33 pemain Rossoneri terkena berbagai macam cedera.
Kabar tersebut juga menyebutkan, manajemen AC Milan sudah mencari pengganti untuk Pioli, dan salah satu nama yang disebutkan sebagai kandidat adalah Antonio Conte, yang saat ini sedang menganggur.
Conte dilaporkan bersedia bergabung dengan Milan, meskipun mendapat tawaran dari Napoli dengan bayaran sekitar 7-9 juta euro per musim.
Jika Conte datang, ia juga akan meminta manajemen Milan untuk mendatangkan sekitar enam pemain baru, yang kemungkinan akan berdampak pada penjualan beberapa pemain bintang Rossoneri. (*)