search:
|
PinRec

4 Manfaat Oleskan Susu Mentah pada Wajah

Suneni/ Jumat, 14 Jun 2024 06:00 WIB
4 Manfaat Oleskan Susu Mentah pada Wajah

Menggunakan susu mentah secara topikal dapat membuat kulit ternutrisi. Foto: Freepik


PINUSI.COM - Untuk mendapatkan kulit sempurna, banyak orang melakukan perawatan dengan produk kecantikan yang mahal.


Namun, untuk mendapatkan kulit yang sehat, Pinusian juga bisa memanfaatkan bahan alami.


Salah satu perawatan rumahan yang efektif adalah menggunakan susu mentah.


Susu mentah bila digunakan secara topikal, dapat membuat kulit terasa ternutrisi, halus, dan lembut.


Berikut ini beberapa manfaat mengoleskan susu mentah pada wajah, untuk mendapatkan kulit bercahaya dan halus. 


Mencegah Penuaan


Kehadiran vitamin A dan B dalam susu mentah membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini.


Ini membantu melembabkan kulit dan memberikan kilau alami, karena adanya vitamin A dalam susu mentah. 


Pembersih Alami


Susu mentah diperkaya dengan beberapa vitamin dan mineral yang berperan sebagai pembersih alami.


Susu mentah dapat menghidrasi kulit dan menutrisinya dengan nutrisi penting yang meningkatkan kesehatan kulit, sehingga tidak menyisakan ruang bagi kotoran di wajah. 


Mencegah Jerawat


Asam laktat dalam susu mentah membersihkan pori-pori secara mendalam, dan menghilangkan bakteri penyebab jerawat yang menumpuk di permukaan kulit.


Susu mentah membantu menghaluskan kulit dan mengurangi peradangan bila langsung dioleskan ke wajah.


Pelembab


Manfaat lainnya dari mengoleskan susu mentah ke wajah adalah menutrisi kulit dengan banyak nutrisi dan hidrasi.


Susu mentah mengandung nutrisi penting seperti vitamin dan mineral, yang memungkinkannya meresap jauh ke dalam kulit, dan menambah kelembapan di dalam lapisannya. (*)



Editor: Yaspen Martinus
Penulis: Suneni

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook