KPK Masih Pertimbangkan Kasih Bantuan Hukum untuk Firli Bahuri

Oleh Siti NurhasanahTuesday, 28th November 2023 | 15:30 WIB
KPK Masih Pertimbangkan Kasih Bantuan Hukum untuk Firli Bahuri
KPK masih mempertimbangkan memberikan bantuan hukum untuk Firli Bahuri. Foto: KPK

PINUSI.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih mempertimbangkan memberikan bantuan hukum untuk Firli Bahari, salah satunya melalui komitmen 'zero tolerance' terhadap korupsi. 


"Kami mempertimbangkan banyak hal, karena kami punya komitmen lembaga ini adalah lembaga yang harus zeri tolerance daripada isu korupsi," kata Ketua KPK sementara Nawawi Pomolango, Selasa (28/11/2023).


Menurut Nawawi, hal tersebut akan menjadi pertimbangan, apakah lembaga antirasuah ini akan melakukan pendampingan atau tidak kepada Firli Bahuri. 


Dengan begitu, KPK akan menggelar rapat internal, untuk secepatnya menentukan sikap perihal bantuan hukum tersebut. 


"Akan diagendakan untuk menyikapinya. Apakah bantuan itu akan kami lakukan kepada yang bersangkutan atau tidak," jelas Nawawi. 


Sebelumnya, Firli Bahuri diberhentikan sementara dari jabatan Ketua KPK, lewat surat Keputusan Presiden Nomor 116 Tahun 2023 pada 24 November 2023. 


Berkenaan dengan surat itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga menetapkan Wakil Ketua KPK Nawawi Pomolangi sebagai Ketua KPK sementara menggantikan Firli. 


Nawawi Pomolango kemudian dilantik Presiden Jokowi pada Senin 27 November 2023 di Istana Negara, Jakarta Pusat. 


Nawawi mengatakan, ada tugas berat yang diberikan kepada KPK. Menurut dia, situasi yang dihadapi KPK saat ini sudah dipahami rekan-rekan media dan diketahui sejumlah pihak.


"Ada tugas berat yang diberikan kepada kami. Sebelumnya kan kami (saya) sudah mengemban tugas ini sebagai wakil ketua (KPK)."


"Tapi kemudian dengan segala dinamika berkembang, berlangsung semua, teman-teman sudah tahu seperti apa situasi yang sekarang dihadapi oleh KPK sampai tiba pada titik yang seperti ini," tutur Nawawi.


Salah satu hal yang menjadi perhatian sekaligus bisa menjadi beban KPK, kata Nawawi, adalah tergerusnya rasa kepercayaan publik terhadap lembaga antirasuah itu.


Padahal, katanya, kepercayaan publik adalah modal KPK dalam menjalankan tugas. (*)

Terkini

Link dan Susunan Pemain Indonesia U-20 Vs Timur Leste
Link dan Susunan Pemain Indonesia U-20 Vs Timur Leste
PinSport | in 3 hours
Makna Lirik Lagu She Knows.- J.Cole, Berisi Skandal Puff Diddy ?
Makna Lirik Lagu She Knows.- J.Cole, Berisi Skandal Puff Diddy ?
PinTertainment | in 3 hours
Kecelakaan dalam Latihan Bebas FP1 MotoGP Indonesia 2024: Miguel Oliveira Patah Pergelangan Tangan
Kecelakaan dalam Latihan Bebas FP1 MotoGP Indonesia 2024: Miguel Oliveira Patah Pergelangan Tangan
PinSport | 2 hours ago
Skandal Seks P. Diddy: Sejumlah Nama Besar Terlibat?
Skandal Seks P. Diddy: Sejumlah Nama Besar Terlibat?
PinTertainment | 3 hours ago
Xiaomi 14T Series Segera Hadir di Indonesia, Dilengkapi Dengan Kamera Lensa Summilux !
Xiaomi 14T Series Segera Hadir di Indonesia, Dilengkapi Dengan Kamera Lensa Summilux !
PinTect | 6 hours ago
Vadel Badjideh Tidak Hadiri Panggilan Polisi, Kuasa Hukum Sebut Alasan Kesehatan
Vadel Badjideh Tidak Hadiri Panggilan Polisi, Kuasa Hukum Sebut Alasan Kesehatan
PinTertainment | 6 hours ago
Penyanyi Bernadya Jadi Korban Pelecehan Online di TikTok, Ungkap Kekecewaannya
Penyanyi Bernadya Jadi Korban Pelecehan Online di TikTok, Ungkap Kekecewaannya
PinTertainment | 6 hours ago
Jadwal Motogp GP Mandalika, Surganya Para Riders
Jadwal Motogp GP Mandalika, Surganya Para Riders
PinSport | 7 hours ago
Polisi Imbau Warga Hapus Video dan Link Mesum Oknum Guru di Gorontalo
Polisi Imbau Warga Hapus Video dan Link Mesum Oknum Guru di Gorontalo
PinNews | 7 hours ago
Pertemuan Megawati dan Prabowo Semakin Dekat, Persiapan Sudah Matang
Pertemuan Megawati dan Prabowo Semakin Dekat, Persiapan Sudah Matang
PinNews | 7 hours ago