KPK Geledah Gedung Sekretariat Jenderal DPR Terkait Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Perlengkapan Rumah Dinas

Oleh robbyTuesday, 30th April 2024 | 21:30 WIB
KPK Geledah Gedung Sekretariat Jenderal DPR Terkait Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan Perlengkapan Rumah Dinas
Penyidik KPK menggeledah Gedung Sekretariat Jenderal DPR, Selasa (30/4/2024). Foto: kpk.go.id

PINUSI.COM - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah Gedung Sekretariat Jenderal DPR, Selasa (30/4/2024).

Tindakan ini berkaitan dengan dugaan tindak korupsi, dalam proses pengadaan perlengkapan untuk rumah dinas di Sekretariat Jenderal DPR.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri menyatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengumpulkan bukti.

Salah satu ruangan yang menjadi sasaran penyelidikan adalah ruang kerja Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar.

"Dalam rangka pengumpulan bukti perkara yang sedang KPK selesaikan," ungkap Ali.

Menurut Ali, langkah ini diambil sebagai bagian dari proses pengumpulan bukti untuk kasus yang sedang ditangani oleh KPK.

Sebelumnya, KPK telah mengumumkan awal penyelidikan terhadap dugaan korupsi dalam pengadaan perlengkapan rumah dinas di Sekretariat Jenderal DPR, tahun anggaran 2020, Jumat (23/2/2024).

KPK memperkirakan kerugian negara dalam kasus ini mencapai miliaran rupiah. 

Hingga saat ini, KPK belum mengumumkan siapa yang menjadi tersangka dalam kasus ini.

Namun, sejumlah individu termasuk Sekretaris Jenderal DPR Indra Iskandar, telah diperiksa penyidik KPK. (*)

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 4 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in an hour
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | an hour ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | an hour ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | an hour ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | an hour ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | 2 hours ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | 2 hours ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | 2 hours ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | 2 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta