MAKI Bakal Laporkan Firli Bahuri ke Dewan Pengawas KPK Soal Dugaan Sewa Rumah Senilai Rp650 Juta

Oleh Siti NurhasanahSunday, 5th November 2023 | 10:00 WIB
MAKI Bakal Laporkan Firli Bahuri ke Dewan Pengawas KPK Soal Dugaan Sewa Rumah Senilai Rp650 Juta
Masyarakat Antikorupsi Indonesia bakal melaporkan Ketua KPK Firli Bahuri ke Dewan Pengawas, terkait sewa rumah senilai Rp650 juta per tahun di Jalan Kertanegara. Foto: KPK

PINUSI.COM - Masyarakat Antikorupsi Indonesia (MAKI) bakal melaporkan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri ke Dewan Pengawas, terkait dugaan sewa rumah senilai Rp650 juta per tahun di Jalan Kertanegara.

Koordinator MAKI Boyamin Saiman mengatakan, tidak tercantumnya pembayaran sewa rumah itu pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disampaikan Firli, dinilai sebagai pelanggaran kode etik. 

"Atas dugaan ketidakpatuhan Pak Firli ini, maka ini sebagai bentuk pelanggaran kode etik."

"Dan MAKI akan melaporkannya ke Dewan Pengawas melalui sarana online, karena saya masih di Malaysia," kata Boyamin, Sabtu (4/11/2023).

Boyamin menilai, KPK adalah lembaga negara yang bertugas menerima LHKPN, serta mengingatkan penyelenggara negara lainnya untuk patuh melaporkan LHKPN. 

Sehingga, pimpinan beserta segenap insan KPK sudah sepantasnya tertib melaporkan LHKPN. 

"Pimpinan KPK harus memberikan contoh teladan melaporkan semua hartanya maupun perubahan-perubahannya."

"Ini sangat diperlukan keteladanan, dan pada posisi inilah yang bisa dikatakan sebagai bentuk pertanggungjawaban kepada publik bahwa pimpinan KPK itu patuh," jelas Boyamin. 

Polda Metro Jaya tengah menangani kasus dugaan pimpinan KPK memeras eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. 

Penyidik juga telah menggeledah rumah di Kertanegara Nomor 46, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, yang kemudian diketahui digunakan oleh Ketua KPK Firli Bahuri. (*)



Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 7 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 7 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 7 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 7 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 7 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 6 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 6 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 6 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 4 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta