KPK Bantarkan Syahrul Yasin Limpo di RSPAD Gatot Soebroto

Oleh sarahsalsabillaThursday, 9th November 2023 | 08:45 WIB
KPK Bantarkan Syahrul Yasin Limpo di RSPAD Gatot Soebroto
KPK membantarkan bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo ke RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. Foto: PINUSI.COM/Hasanah Syakim

PINUSI.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantarkan bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta Pusat.

Juru Bicara Penindakan dan Kelembagaan KPK Ali Fikri mengatakan, Syahrul dirawat atas rekomendasi dokter.


Syahrul merupakan tersangka kasus dugaan pemerasan dalam jabatan, gratifikasi, dan tindak pidana pencucian uang (TPPU). Ia mendekam di rumah tahanan (Rutan) KPK cabang gedung Merah Putih.


Menurut Ali, pada Selasa (7/11/2023) lalu, politikus Partai Nasdem itu berobat ke rumah sakit sebelum malam harinya dibantarkan.

 

"Kemarin (7/11/2023) siang berobat ke rumah sakit dan malamnya dibantarkan," tutur Ali.


Febri Diansyah, kuasa hukum Syahrul, mengatakan kliennya dibawa ke RSPAD pada Selasa (7/11/2023) malam.

 

Surat pembantaran ditandatangani Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK.


“Berdasarkan surat dari rumah sakit dan sebelumnya ada rujukan dari dokter KPK,” kata Febri.

 

Syahrul sempat dikabarkan menderita sakit prostat. Informasi itu disampaikanBendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni, ketika menjelaskan alasan Syahrul sempat tidak bisa dihubungi ketika melakukan perjalanan dinas ke Roma dan Spanyol.


Saat itu, rumah Syahrul baru saja digeledah penyidik KPK.


“Benar sekali (Syahrul sakit dan berobat), karena prostat,” terang Sahroni. (*) 

 

Terkini

Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | in 7 hours
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | in 6 hours
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | in 3 hours
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 2 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 2 hours
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 14 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 14 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 14 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 14 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 15 hours ago