Pemeriksaan LHKPN Meningkat 53 Persen pada 2023, Tiga Tersangka Ditetapkan KPK

Oleh Prasetio02Thursday, 18th January 2024 | 13:30 WIB
Pemeriksaan LHKPN Meningkat 53 Persen pada 2023, Tiga Tersangka Ditetapkan KPK
Ketua KPK Sementara Nawawi Pomolango mengatakan, pemeriksaan LHKPN meningkat signifikan pada 2023. Foto: Google

PINUSI.COM -  Pemeriksaan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) meningkat signifikan pada 2023, berdasarkan laporan Ketua Sementara KPK Nawawi Pomolango.


Data menunjukkan peningkatan sebesar 53% dibandingkan tahun 2022.

"Selama tahun 2023, KPK telah melakukan pemeriksaan terhadap 299 LHKPN."

"Jumlah ini meningkat sebesar 53% dibandingkan tahun lalu, yaitu 195 pemeriksaan," ungkap Nawawi saat konferensi pers, Selasa (16/1/2024).

Nawawi menambahkan, dari 299 pemeriksaan tahun ini, 14 laporan diteruskan ke Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi. 

Lalu, tiga laporan diteruskan ke Direktorat Pelayanan Laporan dan Pengaduan Masyarakat, enam laporan ke Direktorat Gratifikasi dan Pelayanan Publik, serta sembilan laporan ke Aparat Pengawasan Internal Lembaga untuk ditindaklanjuti lebih lanjut.

KPK juga menetapkan tiga tersangka dari hasil pengembangan pemeriksaan LHKPN, sebagai bagian dari upaya pencegahan korupsi. 

Tersangka tersebut adalah Rafael Alun Trisambodo yang diduga menerima gratifikasi terkait pemeriksaan perpajakan di Ditjen Pajak Kementerian Keuangan. 

Kemudian, Andhi Pramono yang diduga menerima gratifikasi dan melakukan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) terkait pengurusan barang ekspor-impor di Kantor Pelayanan Bea dan Cukai Makassar. 

Lantas, Eko Darmanto yang diduga menerima gratifikasi di Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta