search:
|
PinRec

Keuntungan Konsumsi Nasi Dingin Bagi Pengidap Diabetes

Suneni/ Senin, 03 Apr 2023 07:45 WIB
Keuntungan Konsumsi Nasi Dingin Bagi Pengidap Diabetes

PINUSI.COM - Diabetes merupakan suatu penyakit yang menyebabkan tingginya kadar gula dalam darah. Salah satu makanan yang harus dibatasi oleh penderita diabeter adalah makanan yang memiliki indeks glikemik tinggi, dan salah satunya adalah nasi putih.

Nasi putih kaya akan zat pati atau karbohidrat yang dapat dicerna dan diserap dengan cepat oleh usus halus, sehingga kadar gula darah pun akan meningkat dengan cepat.

BACA LAINNYA: Microwave Dapat Timbulkan Penyakit Kanker? Ini Faktanya!

Zat pati dapat diubah menjadi zat pati resisten dengan tujuan mengurangi jumlah karbohidrat yang diserap oleh usus. Caranya adalah dengan mendinginkan nasi pada suhu 4 derajat dalam waktu 24 jam, lalu dihangatkan sebelum dikonsumsi.

Itu sebabnya nasi putih dingin memiliki zat pati resisten yang cukup bermanfaat bagi penderita diabetes, seperti:

1. Memantau gula darah 

Kandungan indeks glikemik jauh lebih rendah dan pati resisten yang cukup banyak dari nasi panas.

2. Membantu kerja insulin 

Pati resisten dalam nasi dingin bisa membantu kerja hormon insulin untuk membawa glukosa ke semua sel. 

BACA LAINNYA: Durian Bisa Bikin Darah Tinggi, Ini Faktanya!

3. Memberikan efek kenyang 

Membantu pengidap diabetes untuk mengontrol nafsu makan dan mengurangi asupan kalori harian. 

4. Membantu pertumbuhan bakteri dalam usus 

Pati resisten menjadi makanan untuk bakteri baik dan membantu fungsinya untuk merawat sistem imun dan pencernaan. 

5. Turunkan kadar kolesterol 

Studi jurnal Nutrition Research mengatakan, pati resisten bisa menurunkan kadar kolesterol total dan kolesterol jahat.

https://pinusi.com/pinhealth/mengenal-saffron-rempah-yang-punya-banyak-khasiat/

Editor : Cipto Aldi



Penulis: Suneni

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook