Terletak di Pusat Kota, Ini 4 Destinasi Wisata Apik di Semarang

Oleh ragildwisetyaSaturday, 10th February 2024 | 17:30 WIB
Terletak di Pusat Kota, Ini 4 Destinasi Wisata Apik di Semarang
Kota Semarang di Jawa Tengah punya banyak destinasi terkenal yang layak dikunjungi saat libur panjang. Foto: unsplash/dennisa devy

PINUSI.COM - Kota Semarang di Jawa Tengah punya banyak destinasi terkenal yang layak dikunjungi saat libur panjang.

Terletak di pusat kota yang strategis, berikut ini 4 destinasi wisata di Semarang:

1. Sam Poo Kong

Sam Poo Kong merupakan tempat wisata dengan gaya bangunan khas Tiongkok, sehingga membuat suasana seakan seperti di Cina.

Memiliki nilai sejarah yang berkaitan dengan Laksamana Cheng Ho, membuat klenteng ini menjadi akulturasi kebudayaan Tionghoa - Indonesia.

Setelah beberapa waktu, Cheng Ho meninggalkan Jawa, tetapi banyak krunya memutuskan tetap tinggal dan menetap di daerah itu.

Mereka menikah dengan penduduk setempat, dan sampai sekarang, Simongan dihuni oleh keturunan Cina.

Pada 1704, kuil dan gua yang asli runtuh karena tanah longsor.

Masyarakat setempat membangunnya kembali 20 tahun kemudian di lokasi yang berbeda, lebih dekat ke pusat kota dan lebih jauh dari daerah yang cenderung mengalami pembusukan oleh unsur-unsur alami.

2. Lawang Sewu

Mengutip dari laman Heritage KAI, Lawang Sewu adalah gedung bersejarah milik PT Kereta Api Indonesia (Persero), yang awalnya digunakan sebagai Kantor Pusat perusahaan kereta api swasta Nederlandsch-Indische Spoorweg Maatschappij (NISM).

Gedung Lawang Sewu dibangun secara bertahap di atas lahan seluas 18.232 m2.

Bangunan utama dimulai pada 27 Februari 1904 dan selesai pada Juli 1907.

Sedangkan bangunan tambahan dibangun sekitar tahun 1916 dan selesai pada 1918.

Bangunannya dirancang oleh Prof Jakob F Klinkhamer dan BJ Ouendag, arsitek dari Amsterdam dengan ciri dominan berupa elemen lengkung dan sederhana. 

3. Kampung Pelangi

Mengutip dari laman Disbudpar Semarang, Kampung Pelangi dulunya bernama Kampung Wonosari.

Namun, sejak disulap pemerintah kota, nama kampung tersebut berganti menjadi Kampung Pelangi. Rumah-rumah yang awalnya kumuh, kini serupa pelangi.

Cat dengan warna ceria sekarang mempercantik kampung itu dari ujung ke ujung.

Tempat wisata unik ini sebenarnya adalah kawasan pemukiman penduduk.

4. Goa Kreo dan Waduk Jatibarang

Mengutip dari Visit Jawa Tengah, Goa Kreo dan Waduk Jatibarang berdekatan dengan Gunung Pati.

Bahkan, di sekitarnya dikelilingi monyet ekor panjang yang tidak lepas dari legenda Sunan Kalijaga membuat Masjid Agung Demak.

Waduk Jatibarang dibuat sebagai bendungan pengendali banjir di Kota Semarang, serta Pembangkit Listrik Mikro Hidro.

Beroperasi pada tahun 2015, sekarang Waduk Jatibarang juga menjadi salah satu destinasi yang wajib dikunjungi ketika berlibur ke Semarang.

Pengunjung bisa melakukan banyak aktivitas seru seperti memancing, berkeliling dengan speedboat, river tubbing di Desa Wisata Kandri, dan naik perahu wisata. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta