Ramadan Sebentar Lagi, Ini 4 Rekomendasi Tempat Bukber di Depok

Oleh ragildwisetyaSaturday, 2nd March 2024 | 10:30 WIB
Ramadan Sebentar Lagi, Ini 4 Rekomendasi Tempat Bukber di Depok
Jelang bulan puasa yang tinggal menghitung hari lagi, memilih tempat buka puasa bersama yang enak, bakal menjadi kegiatan yang mengasyikkan. Foto: Instagram@omahkopi78

PINUSI.COM - Jelang bulan puasa yang tinggal menghitung hari lagi, memilih tempat buka puasa bersama (bukber) yang enak, bakal menjadi kegiatan yang mengasyikkan.

Berikut ini 4 rekomendasi tempat bukber di Depok:

1. Waroeng Sambal SS

Waroeng Sambal SS merupakan destinasi kuliner legendaris di Depok, bahkan masuk list bagi yang bingung mau bukber di mana.

Waroeng Sambal SS ini berada di Jalan Margonda Nomor 280, Kemiri Muka, Beji, Depok.

Mengutip dari lamannya, Waroeng Sambal SS berdiri pada 20 Agustus 2002, dan kini memiliki 100 cabang yang tersebar dari Jawa-Bali hingga Asia.

Waroeng pertama didirikan di barat Graha Saba Pramana UGM, dengan konsep waroeng tenda.

2. Warnoes

Warnoes atau Waroeng Noesantara ini sering banget dijadikan tempat bukber, apalagi sekadar untuk hangout alias nongkrong.

Menunya yang beragam dan memiliki nama yang unik, membuat orang-orang ingin berkunjung.

Setiap minggunya terdapat live music yang bisa menemani di kesunyian malam.

Warnoes juga terdapat space - space khusus ala private.

Saat ini Warnoes sudah tersebar di 3 cabang seperti Juanda, Kelapa dua, dan Margonda.

3. Pondok Laras

Pondok Laras berada di Jalan Akses UI Nomor 2, Margonda, Depok.

Pondok Laras berkonsep lesehan yang biasanya cocok untuk berbagai event hingga acara bukber baik dengan keluarga maupun teman. Bahkan, lahan parkirnya luas, walaupun pintu masuknya agak menyempit. 

Keunikan Pondok Laras adalah banyak area cuci tangan, bahkan terdapat kendi untuk menampungnya. Di sini juga ada fasilitas seperti playground hingga kandang kuda.

4. Omah Kopi 78

Omah Kopi 78 berlokasi di Jalan Gang Kecapi Nomor 78, Leuwinanggung, Tapos, Depok.

Menurut pemiliknya, Marsha Anjani,  dinamakan Omah Kopi 78 karena tempat itu berada di rumah bernomor 78, dan juga memiliki arti lain, yaitu maju dan mapan.

Coffee shop ini biasanya dibuka setiap Selasa hingga Minggu pada pukul 09.00-20.00.

Pada 2018, coffee shop ini mampu menarik minat pengunjung, khususnya pengunjung dari Kota Depok, yang menyuguhkan konsep taman yang asri dan gazebo bagi para pengunjung, untuk menunggu makanan dan minuman yang sudah dipesan.

Omah Kopi 78 ini cocok buat bukber, karena ada menu rebusan yang sulit ditemui di coffee shop lainnya. (*)

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | 9 hours ago
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta