PINUSI.COM - Rembang menjadi salah satu wilayah di Jawa Tengah, yang menyimpan kekayaan alam hingga sejarah yang dikemas menjadi destinasi wisata.
Hal ini bisa dijumpai di kota yang menjadi akhir hayat RA Kartini, yang bisa Pinusian datangi.
Mengutip dari laman Visit Jateng, berikut ini 3 destinasi wisata di Rembang yang bisa jadi tujuan libur Lebaran 2024.
1. Pantai Caruban
Foto: X@blackpuchino
Pantai Caruban di Desa Gedongmulyo terkenal dengan pasir putihnya.
Wisata ini mudah dijangkau dari dari Jalan Raya sebelah barat SMPN1 Lasem ke arah utara, kurang lebih 2 kilometer.
Rindangnya pohon cemara di sepanjang pantai, akan membuat pengunjung betah sambil menikmati sepoi angin laut dan debur ombak.
Pengunjung dapat menikmati aneka kuliner dan es kelapa muda yang banyak dijual oleh pedagang setempat.
2. Pantai Karangjahe
Foto: X@prasetyojodi
Pantai Karangjahe terletak sekitar 7,5 kilometer dari pusat Kota Rembang ke arah timur wilayah kecamatan Rembang, tepatnya di Desa Punjulharjo.
Pantai ini memiliki keistimewaan hamparan pasir putih dan ribuan pohon cemara.
Di bawah pohon-pohon cemara, pengunjung dapat menghamparkan tikar untuk lesehan, sambil menikmati makanan atau duduk-duduk melepas penat bersama keluarga.
Mulanya pohon cemara ini bertujuan untuk mengurangi abrasi pantai.
3. Museum RA Kartini
Foto: Kemendikbud
Museum RA Kartini Jepara didirikan pada 30 Maret 1975, pada masa pemerintahan Bupati Soewarno Djojomardowo.
Museum ini diresmikan pada 21 April 1977 oleh Bupati Soedikto.
Saat peresmian, museum terdiri dari tiga gedung.