PINUSI.COM - Orang Indonesia terkenal suka makanan gorengan.
Bila Pinusian bosan dengan bakwan yang itu-itu saja, yuk kreasikan menjadi bakwan tahu.
Perpaduan potongan tahu, wortel, dan taoge membuatnya menjadi lebih spesial.
Resep ini menggunakan Kobe Tepung Bakwan Kress sebagai bahan utamanya, sehingga menghasilkan rasa bakwan yang lezat, garing, dan renyah.
Sajikan bakwan tahu sebagai camilan sambil menonton televisi bersama keluarga di rumah.
Berikut ini resep dan cara membuat bakwan tahu sebagai menu buka puasa hari pertama ala Kobe.
Bahan
- 2 bungkus tepung kobe bakwan;
- 100 gram kol;
- 100 gram wortel yang sudah dipotong tipis - tipis;
- 1 genggam taoge;
- 1/2 kotak tahu besar dipotong dadu;
- 200 ml air;
- daun bawang secukupnya;
- daun seledri secukupnya; dan
- minyak goreng secukupnya.
Cara membuat bakwan tahu
- Siapkan wadah. Buat adonan basah dari 2 bungkus Kobe Tepung Bakwan Kress dengan 200 ml air. Aduk jangan sampai ada yang menggumpal.
- Masukkan kol, wortel, taoge, daun bawang, dan daun seledri ke dalam adonan tepung, aduk hingga rata.
- Panaskan minyak goreng, ambil 1 sendok sayur adonan. Taruh tahu di atasnya, pindahkan dan goreng di wajan.
- Angkat dan sajikan bila sudah berwarna kuning kecokelatan.
- Bakwan Tahu siap disajikan. (*)