Setelah Direnovasi, Jembatan Cinta Pulau Tidung Jadi Lokasi Favorit Warga Kepulauan Seribu untuk Ngabuburit

Oleh Yohannes123Thursday, 21st March 2024 | 16:30 WIB
Setelah Direnovasi, Jembatan Cinta Pulau Tidung Jadi Lokasi Favorit Warga Kepulauan Seribu untuk Ngabuburit
Jembatan Cinta Pulau Tidung jadi destinasi favorit warga dan wisatawan untuk berbuka puasa. Foto: PINUSI.COM/Yohanes

PINUSI.COM - Selama Bulan Ramadan, masyarakat Kepulauan Seribu punya tempat yang menjadi primadona untuk menunggu waktu berbuka puasa, alias ngabuburit.

Salah satunya, di Jembatan Cinta di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan. 

Lurah Pulau Tidung Hafsah mengungkapkan, banyak warga yang biasanya mulai berdatangan ke Jembatan Cinta waktu sore hari, hingga menjelang magrib atau waktu berbuka puasa.

"Tidak hanya warga, tetapi wisatawan juga ada, di mana Jembatan Cinta selalu ramai untuk tempat ngabuburit, apalagi kondisinya sudah bagus setelah direnovasi," kata Hafsah, Rabu (20/03/2024).

Hafsah menambahkan, biasanya kebanyakan warga menunggu waktu berbuka sambil ngobrol-ngobrol, berfoto, maupun bermain di Plaza Pulau Tidung.

"Saat ini Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pulau Tidung tengah melakukan penataan di areal Jembatan Cinta."

"Dengan begitu, diharapkan libur Idulfitri nanti dapat meningkatkan kunjungan wisatawan," tuturnya.

Sutikno (54), salah satu warga Kepulauan Seribu, mengaku selalu mengajak istri dan anaknya berbuka puasa di sekitar Jembatan Cinta, lantaran lokasinya cukup strategis dan punya pemandangan bagus. 

"Bagus ya, setelah diperbaiki juga lokasinya, kemudian lingkungan di sekitar juga terbilang nyaman juga untuk keluarga," paparnya. (*) 

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 2 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 2 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 3 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 9 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB