PINUSI.COM - Selama Bulan Ramadan, masyarakat Kepulauan Seribu punya tempat yang menjadi primadona untuk menunggu waktu berbuka puasa, alias ngabuburit.
Salah satunya, di Jembatan Cinta di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.
Lurah Pulau Tidung Hafsah mengungkapkan, banyak warga yang biasanya mulai berdatangan ke Jembatan Cinta waktu sore hari, hingga menjelang magrib atau waktu berbuka puasa.
"Tidak hanya warga, tetapi wisatawan juga ada, di mana Jembatan Cinta selalu ramai untuk tempat ngabuburit, apalagi kondisinya sudah bagus setelah direnovasi," kata Hafsah, Rabu (20/03/2024).
Hafsah menambahkan, biasanya kebanyakan warga menunggu waktu berbuka sambil ngobrol-ngobrol, berfoto, maupun bermain di Plaza Pulau Tidung.
"Saat ini Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pulau Tidung tengah melakukan penataan di areal Jembatan Cinta."
"Dengan begitu, diharapkan libur Idulfitri nanti dapat meningkatkan kunjungan wisatawan," tuturnya.
Sutikno (54), salah satu warga Kepulauan Seribu, mengaku selalu mengajak istri dan anaknya berbuka puasa di sekitar Jembatan Cinta, lantaran lokasinya cukup strategis dan punya pemandangan bagus.
"Bagus ya, setelah diperbaiki juga lokasinya, kemudian lingkungan di sekitar juga terbilang nyaman juga untuk keluarga," paparnya. (*)