3 Destinasi Wisata Alam di Magetan, dari Telaga Sarangan Hingga Air Terjun

Oleh ragildwisetyaMonday, 1st January 2024 | 15:00 WIB
3 Destinasi Wisata Alam di Magetan, dari Telaga Sarangan Hingga Air Terjun
Buat Pinusian yang sedang berlibur tahun baru di Magetan, Jawa Timur, ada destinasi wisata alam yang oke banget untuk dikunjungi. Foto: unsplash/ilham abitama

PINUSI.COM - Buat Pinusian yang sedang berlibur tahun baru di Magetan, Jawa Timur, ada destinasi wisata alam yang oke banget untuk dikunjungi.

Berikut ini 3 destinasi wisata alam di Magetan yang bisa Pinusian kulik, mulai dari Telaga Sarangan hingga Telaga Wahyu.

1. Telaga Sarangan


Foto: Unsplash/Ilham Abitama

Dikutip dari laman smart magetan, Telaga Sarangan berada di ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut, dan terletak di lereng Gunung Lawu, Kecamatan Plaosan. Telaga ini berjarak sekitar 16 kilometer arah barat Kota Magetan.

Telaga ini luasnya sekitar 30 hektare dan berkedalaman 28 meter.

Dengan suhu udara antara 15 hingga 20 derajat Celsius, Telaga Sarangan mampu menarik ratusan ribu pengunjung setiap tahunnya.

Telaga Sarangan adalah objek wisata andalan Kabupaten Magetan.

Di sekeliling telaga terdapat dua hotel berbintang,43 hotel kelas melati, dan 18 pondok wisata.

Di samping puluhan kios cenderamata, pengunjung dapat pula menikmati indahnya Sarangan dengan berkuda mengitari telaga, atau mengendarai kapal cepat.

2. Air Terjun Waton Jamas Ndak Tuo


Foto: Pariwisata Magetan

Dikutip dari laman pariwisata Magetan, Air Terjun Waton Jamas Ndak Tuo Merupakan suatu obyek yang terdiri dari tiga buah air terjun, yakni Air Terjun Watu Ondho, Air Terjun Jarakan, dan Air terjun Pundhak Kiwo yang terletak di Desa Ngancar Kecamatan Plaosan ini, berjarak sekitar 17 km dari pusat Kota Magetan. Dapat ditempuh dengan MPU jalur Magetan-Ngerong-Ngancar.

3. Telaga Wahyu


Foto: instagram @telagawahyu

Dikutip dari laman Magetan Tourism, Telaga Wahyu berada di Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan yang dekat dengan Telaga Sarangan.

Telaga yang luasnya sekitar 10 hektare ini memiliki kedalaman sekitar 16 meter.

Telaga Wahyu memiliki beberapa varietas seperti buah-buahan, sayuran, tembakau, kopi, hingga tanaman hias.

Pinusian bisa merasakan permainan lainnya seperti memancing hingga menaiki becak air.

Fasilitas eperti musala, parkir, toilet, warung makan, dan sebagainya juga tersedia. (*) 

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | in 2 hours
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | in 2 hours
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | in 2 hours
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | in 2 hours
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | in an hour
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | in an hour
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 4 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 5 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 5 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB