search:
|
PinNews

Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Bakal Digelar pada Awal September, PT KCIC Pastikan Gratis

Stephanus Prasetio Dwi Hernanto / Selasa, 08 Agu 2023 21:00 WIB
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Bakal Digelar pada Awal September, PT KCIC Pastikan Gratis

PINUSI.COM - PT Kereta Cepat Indonesia-Cina (KCIC) bakal menggelar uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung, pada awal September 2023.

Pada masa waktu tersebut, masyarakat dapat mencoba kereta cepat tanpa dikenakan biaya.

GM Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa mengatakan, sebagai moda transportasi kereta cepat pertama di Indonesia maupun di Asia Tenggara, pengoperasian KCJB memerlukan persiapan yang sangat matang.

"Seluruh aspek akan dipersiapkan dengan baik serta mengutamakan keselamatan dan kenyamanan pelanggan KA Cepat," ujar Eva lewat keterangan tertulis, Selasa (8/8/2023).

Uji coba sarana dan prasarana telah dilakukan dan berjalan lancar.

Saat ini KCIC terus memastikan seluruh kelengkapan operasional berjalan baik, saat nanti sudah beroperasi.

"Secara paralel KCIC juga melakukan sertifikasi baik sarana dan prasarana KA Cepat bersama Kementerian Perhubungan."

"KCIC sepenuhnya mengikuti tahapan tersebut, dengan menyiapkan berbagai data dan informasi yang dibutuhkan dalam rangka kelancaran proses sertifikasi," jelasnya.

Menurutnya, seluruh kesiapan baik operasional maupun fasilitas terus dipersiapkan, salah satunya terkait stasiun.

Diharapkan, saat stasiun mulai melayani penumpang, akses yang tersedia telah siap digunakan.

Pada masa uji coba gratis tersebut, KCIC juga akan melibatkan berbagai stakeholder, khususnya masyarakat di sekitar Kereta Cepat.

Masyarakat lain yang ingin mengikuti uji coba gratis diberi berkesempatan dengan melakukan pendaftaran secara mandiri.

"Ada pun mekanisme dan ketentuan bagi masyarakat yang ingin mengikuti ujicoba gratis akan segera diumumkan secara resmi melalui saluran informasi PT KCIC," terang Eva.




Penulis: Stephanus Prasetio Dwi Hernanto

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook