Tujuh Tips Hindari Dampak Cuaca Panas Agar Tetap Sehat dan Bisa Beraktivitas

Oleh Yaspen MartinusMonday, 2nd October 2023 | 13:00 WIB
Tujuh Tips Hindari Dampak Cuaca Panas Agar Tetap Sehat dan Bisa Beraktivitas
Pemerintah mengimbau masyarakat waspada saat melakukan aktivitas di luar ruangan, agar bisa tetap sehat dan menjalankan aktivitas harian ketika cuaca panas menyerang. Foto: Freepik

PINUSI.COM - Fenomena panas terik sedang melanda sejumlah wilayah Indonesia.

Pemerintah lantas mengimbau masyarakat waspada saat melakukan aktivitas di luar ruangan, agar bisa tetap sehat dan menjalankan aktivitas harian ketika cuaca panas menyerang.

Dikutip dari laman pusatkrisis.kemkes.go.idJuru bicara Kementerian Kesehatan dr Mohammad Syahril membagikan tips agar masyarakat terhindar dari dampak cuaca panas yang tidak biasa ini, yaitu:

  1. Cukupi kebutuhan air dalam tubuh dan tidak menunggu haus untuk minum.

  2. Menghindari minuman berkafein, alkohol, minuman berenergi, dan minuman manis.

  3. Meminimalisir aktivitas luar ruang di antara pukul 11.00 – 15.00.

  4. Menggunakan sunscreen pada kulit yang tidak tertutupi oleh baju.

  5. Hindari penggunaan baju berwarna gelap agar tidak menyerap panas.

  6. Menggunakan baju yang nyaman dan longgar.

  7. Hindari melakukan kontak secara langsung dengan matahari. Gunakan topi atau payung.

Masyarakat juga diharapkan bisa mewaspadai beberapa gejala berikut ini:

  1. Keringat berlebih;

  2. Kulit pucat;

  3. Urine berwarna kuning pekat;

  4. Mual, muntah, pusing; dan

  5. Kram pada kaki maupun abdomen.

Beberapa gejala di atas harus mendapatkan penanganan sedini mungkin, sehingga masyarakat diharapkan bisa mendinginkan tubuh menggunakan kain basah atau sponge basah pada pergelangan tangan, leher, dan lipatan tubuh lainnya, serta banyak minum air.

Apabila gejala di atas tidak kunjung berhenti, segera lakukan pemeriksaan ke fasilitas kesehatan terdekat, agar bisa segera mendapatkan penanganan sedini mungkin. (*)

Terkini

Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
PinRec | 34 minutes ago
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
PinTect | 2 hours ago
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
PinNews | 2 hours ago
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
PinRec | 3 hours ago
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
PinTect | 4 hours ago
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
PinSport | 4 hours ago
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
PinRec | 5 hours ago
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
PinSport | 5 hours ago
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
PinSport | 5 hours ago
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
PinRec | 5 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta