search:
|
PinNews

Puncak Hari Lanjut Usia Nasional 2022, Risma: Lansia Bukan Beban Negara

Senin, 30 Mei 2022 16:56 WIB
Puncak Hari Lanjut Usia Nasional 2022, Risma: Lansia Bukan Beban Negara

PINUSI.COM, Tasikmalaya - Peringati puncak Hari Lanjut Usia Nasional 2022 (HLUN), Menteri Sosial Tri Rismaharini berikan bantuan sebesar Rp 26,9 milyar, Minggu (29/05/2022).

Acara yang digelar di Rumah Sakit Singaparna Medika Citrautama (SMC) diapresiasi oleh Menteri Sosial. Kedatangan Risma diberikan sambutan yang meriah dengan adanya pementasan tari Ketuk Tilu yang diisi oleh 6 orang lansia.

Dalam sambutannya, Risma mengatakan lansia adalah tanggung jawab negara dan perlu diberikan perhatian khusus.

"Kemensos memberikan perhatian kepada lansia yang hidup sendiri dan secara ekonomi kekurangan. Karena mereka adalah tanggung jawab negara," kata Risma.

Risma menambahkan, dengan tegas ia menyatakan lansia bukanlah beban negara dan lansia juga dapat tetap produktif.

"Lansia bisa tetap produktif. Tapi bukan bermaksud lansia disuruh bekerja. Tapi mereka bisa beraktivitas yang bermanfaat baik secara kesehatan dan bisa juga ekonomi. Kalau mereka gembira kan bisa menambah imun," ucapnya.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook