Kunjungi Ponpes Ar Risalah, Anies Baswedan Janji Hadirkan Kesetaraan Perlakuan Lembaga Pendidikan Negeri dan Swasta

Oleh ariedpTuesday, 19th December 2023 | 08:30 WIB
Kunjungi Ponpes Ar Risalah, Anies Baswedan Janji Hadirkan Kesetaraan Perlakuan Lembaga Pendidikan Negeri dan Swasta
Anies Baswedan mengunjungi Ponpes Ar Risalah, Lubuklinggau, Sumatera Selatan. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan bersilaturahmi ke para santri dan kiai di Pondok Pesantren Ar Risalah Lubuklinggau, Sumatera Selatan, Senin (18/12/2023).

Sambutan hangat langsung diberikan oleh Pimpinan Ponpes H Moch Atiq Fahmi dan Pembina Ponpes KH S Syaiful Hadi Ma'afi.

Dalam kesempatan tersebut, Anies berdialog dengan para santri dan guru yang ada di Ponpes Ar Risalah, banyak di antara mereka juga amat antusias memberikan aspirasi gagasan dan keluhan, termasuk kesetaraan perlakuan lembaga pendidikan.

“Saya mampir di Ponpes Ar-Risalah, berdialog dengan para santri, berdialog juga mendengar aspirasi mereka."

"Mereka meminta sesuatu yang sudah jadi program kita, yaitu kesetaraan pendidikan negeri dengan swasta.”

“Jadi ke depan jangan dibedakan, karena baik negeri atau swasta telah mendidik anak-anak kita, jadi status pegawainya, dukungan fiskalnya, begitu juga dengan sekolah pendidikan umum dan agama,” tambahnya.

Anies juga menuturkan, ke depan perlu adanya peningkatan kualitas lembaga pendidikan, bukan pada pergantian kurikulumnya, tetapi meningkatkan kualitas guru dan kepala sekolah agar dapat mengajar anak didiknya dengan lebih baik lagi.

“Kunci kemajuan pendidikan itu ada pada kualitas guru dan kepala sekolah, jika dua ini berkualitas, maka akan menghasilkan anak didik yang berkualitas juga.”

“Maka dari itu kita akan fokus pada peningkatan kualitas guru dan kepala sekolah, di samping memastikan jumlah bangku sekolah tetap linear, sehingga anak-anak mendapatkan pendidikan berkualitas hingga tuntas,” bebernya. (*)

Terkini

Review Manga Record Of Ragnarok Chapter 95, Okita Soji Mengalahkan Susanoo
Review Manga Record Of Ragnarok Chapter 95, Okita Soji Mengalahkan Susanoo
PinTertainment | in 5 hours
Update Terbaru One Piece: Mengungkap Isi Rahasia SBS Volume 110, Luffy Ditolong Kizaru ?
Update Terbaru One Piece: Mengungkap Isi Rahasia SBS Volume 110, Luffy Ditolong Kizaru ?
PinTertainment | in 5 hours
Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang, Tiga Orang Tewas dan Dua Terluka dalam Insiden Mobil Kru TV One dengan Truk
Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang, Tiga Orang Tewas dan Dua Terluka dalam Insiden Mobil Kru TV One dengan Truk
PinNews | in 4 hours
Ini Alasan Kenapa Kasus Tom Lembong Baru Diungkap Sekarang
Ini Alasan Kenapa Kasus Tom Lembong Baru Diungkap Sekarang
PinNews | in 4 hours
Apple Intelligence Resmi Hadir di Seluruh Dunia
Apple Intelligence Resmi Hadir di Seluruh Dunia
PinTect | in 3 hours
Rizky Febian dan Mahalini Ajukan Pengesahan Pernikahan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Pernikahannya Belum Sah ?
Rizky Febian dan Mahalini Ajukan Pengesahan Pernikahan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Pernikahannya Belum Sah ?
PinTertainment | in 3 hours
31 Oktober Diperingati Sebagai Hari Hallowen, Begini Sejarahnya
31 Oktober Diperingati Sebagai Hari Hallowen, Begini Sejarahnya
PinNews | in 3 hours
Media Asing Beri Perhatian pada Kasus Korupsi Impor Gula Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong
Media Asing Beri Perhatian pada Kasus Korupsi Impor Gula Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong
PinNews | in 3 hours
Naik per Desember 2024, Ini Rincian Biaya Pembuatan Paspor Terbaru
Naik per Desember 2024, Ini Rincian Biaya Pembuatan Paspor Terbaru
PinNews | in 2 hours
Dugaan Permintaan Uang Damai 50 Juta Terhadap Supriyani, Enam Polisi Kini Diperiksa Propam Polda Sultra
Dugaan Permintaan Uang Damai 50 Juta Terhadap Supriyani, Enam Polisi Kini Diperiksa Propam Polda Sultra
PinNews | 9 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta