Daftar Kereta Promo Anti Jaim 2023, Berangkat Tanggal 25 Juni–9 Juli 2023

Oleh Prasetio02Wednesday, 21st June 2023 | 15:00 WIB
Daftar Kereta Promo Anti Jaim 2023, Berangkat Tanggal 25 Juni–9 Juli 2023

Berikut ini daftar kereta untuk promo tiket KAI selama liburan sekolah 2023:

Berikut ini daftar kereta untuk promo tiket KAI selama liburan sekolah 2023:

Berikut ini daftar kereta untuk promo tiket KAI selama liburan sekolah 2023:

PINSUI.COM - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan diskon 25 persen untuk tiket kereta api jarak jauh, selama masa libur sekolah.

Diskon berlaku untuk keberangkatan 25 Juni-9 Juli 2023. VP Public Relations KAI Joni Martinus menjelaskan, promo ini bernama Anti Jaim alias Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah.

“Promo Anti Jaim ditujukan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau, pada periode libur kenaikan kelas,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus, dikutip dari laman KAI, Selasa (20/6/23).

BACA LAINNYA: Libur Sekolah Tiba, Tiket Kereta Api Jarak Jauh Diskon 25 Persen pada 25 Juni-9 Juli 2023

Dalam promo Anti Jaim ini, KAI mengalokasikan 18.680 tempat duduk untuk berbagai perjalanan KA Jarak Jauh kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi, dengan tarif diskon.

Daftar Kereta Promo Anti Jaim KAI 2023:

Promo tiket liburan sekolah oleh KAI berlaku pada 35 perjalanan ke berbagai daerah.

Berikut ini daftar kereta untuk promo tiket KAI selama liburan sekolah 2023:

- Argo Dwipangga (Gambir - Solo Balapan pp);
- Argo Lawu (Gambir - Solo Balapan pp);
- Argo Muria (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
- Argo Sindoro (Gambir - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
- Bangunkarta (Pasarsenen - Jombang pp);
- Bogowonto (Pasarsenen - Lempuyangan pp);
- Brantas (Pasarsenen - Blitar pp);
- Brawijaya (Gambir - Malang pp);
- Ciremai (Bandung - Semarang Tawang Bank Jateng pp);
- Fajar Utama Solo (Pasarsenen - Solo Balapan);
- Fajar Utama Yogyakarta (Yogyakarta - Pasarsenen);
- Gajayana (Gambir - Malang pp);
- Gaya Baru Malam Selatan (Pasarsenen - Surabaya Gubeng pp);
- Gumarang (Pasarsenen - Surabaya Pasarturi pp);
- Harina (Bandung - Surabaya Pasarturi pp);
- Jaka Tingkir (Pasarsenen - Purwosari pp);
- Jayakarta (Pasarsenen - Surabaya Gubeng pp);
- Kertajaya (Pasarsenen - Surabaya Pasarturi pp);
- Kertanegara (Purwokerto - Malang pp);
- Lodaya (Bandung - Solo Balapan pp);
- Majapahit (Pasarsenen - Malang pp);
- Malabar (Bandung - Malang pp);
- Mataram (Pasarsenen - Solo Balapan pp);
- Matarmaja (Pasarsenen - Malang pp);
- Mutiara Selatan (Bandung - Surabaya Gubeng pp);
- Progo (Pasarsenen - Lempuyangan pp);
- Ranggajati (Cirebon - Jember pp);
- Sancaka (Yogyakarta - Surabaya Gubeng pp);
- Sawunggalih (Pasarsenen - Kutoarjo pp);
- Senja Utama Solo (Solo Balapan - Pasarsenen);
- Senja Utama Yogyakarta (Pasarsenen - Yogyakarta);
- Sindang Marga (Kertapati - Lubuklinggau pp);
- Singasari (Pasarsenen - Blitar pp);
- Turangga (Bandung - Surabaya Gubeng pp); dan
- Wijayakusuma (Cilacap - Ketapang pp).

BACA LAINNYA: 62 Daerah Tertinggal Dapat Anggaran Rp1 Triliun untuk Benahi Infrastruktur

Syarat Pembelian Tiket Promo 'ANTI JAIM': 

Promo tiket Anti Jaim KAI dapat dipesan di aplikasi KAI Access, situs resmi KAI (kai.id), call center 131, dan berbagai mitra resmi penjualan tiket yang bekerja sama dengan KAI.

Berikut ini syarat dan ketentuan diskon tiket kereta liburan sekolah 2023:

  1. Pembelian program ANTI JAIM (Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah) dapat dilakukan di semua channel penjualan internal dan eksternal pada 21-24 Juni 2023.
  2. Untuk keberangkatan tanggal 25 Juni – 9 Juli 2023.
  3. Total alokasi program ANTI JAIM (Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah) sebanyak 18.680 tempat duduk.
  4. Berlaku untuk kereta api komersial jarak jauh dan menengah, tidak berlaku untuk kereta api PSO, kereta luxury, kereta panoramic, dan kereta wisata lainnya.
  5. Selama persediaan tiket promo masih tersedia.
  6. Tiket promo dapat dibatalkan, ubah jadwal dan tidak berlaku tarif reduksi.
  7. Tarif kereta api promo berlaku parsial. (*)
https://pinusi.com/pinfinance/program-untuk-atasi-dampak-perubahan-iklim-bakal-dibiayai-apbn/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Review Manga Record Of Ragnarok Chapter 95, Okita Soji Mengalahkan Susanoo
Review Manga Record Of Ragnarok Chapter 95, Okita Soji Mengalahkan Susanoo
PinTertainment | in 5 hours
Update Terbaru One Piece: Mengungkap Isi Rahasia SBS Volume 110, Luffy Ditolong Kizaru ?
Update Terbaru One Piece: Mengungkap Isi Rahasia SBS Volume 110, Luffy Ditolong Kizaru ?
PinTertainment | in 5 hours
Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang, Tiga Orang Tewas dan Dua Terluka dalam Insiden Mobil Kru TV One dengan Truk
Kecelakaan Tragis di Tol Pemalang, Tiga Orang Tewas dan Dua Terluka dalam Insiden Mobil Kru TV One dengan Truk
PinNews | in 4 hours
Ini Alasan Kenapa Kasus Tom Lembong Baru Diungkap Sekarang
Ini Alasan Kenapa Kasus Tom Lembong Baru Diungkap Sekarang
PinNews | in 4 hours
Apple Intelligence Resmi Hadir di Seluruh Dunia
Apple Intelligence Resmi Hadir di Seluruh Dunia
PinTect | in 3 hours
Rizky Febian dan Mahalini Ajukan Pengesahan Pernikahan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Pernikahannya Belum Sah ?
Rizky Febian dan Mahalini Ajukan Pengesahan Pernikahan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Pernikahannya Belum Sah ?
PinTertainment | in 3 hours
31 Oktober Diperingati Sebagai Hari Hallowen, Begini Sejarahnya
31 Oktober Diperingati Sebagai Hari Hallowen, Begini Sejarahnya
PinNews | in 3 hours
Media Asing Beri Perhatian pada Kasus Korupsi Impor Gula Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong
Media Asing Beri Perhatian pada Kasus Korupsi Impor Gula Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong
PinNews | in 3 hours
Naik per Desember 2024, Ini Rincian Biaya Pembuatan Paspor Terbaru
Naik per Desember 2024, Ini Rincian Biaya Pembuatan Paspor Terbaru
PinNews | in 2 hours
Dugaan Permintaan Uang Damai 50 Juta Terhadap Supriyani, Enam Polisi Kini Diperiksa Propam Polda Sultra
Dugaan Permintaan Uang Damai 50 Juta Terhadap Supriyani, Enam Polisi Kini Diperiksa Propam Polda Sultra
PinNews | 9 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta