5 Anggota KKB Papua Tewas dalam Kontak Tembak dengan TNI-Polri di Intan Jaya

Oleh avitriWednesday, 24th January 2024 | 21:05 WIB
5 Anggota KKB Papua Tewas dalam Kontak Tembak dengan TNI-Polri di Intan Jaya
Sebanyak lima anggota KKB tewas dalam kontak tembak dengan TNI-Polri. Foto: Google

PINUSI.COM - TNI-Polri menindak tegas kelompok kriminal bersenjata (KKB) Papua yang melakukan serangan di Kabupaten Intan Jaya, Minggu (21/1/2024).

Sebanyak lima anggota KKB tewas dalam kontak tembak tersebut.

Kaops Damai Cartenz-2024 Kombes Faizal Ramadhani merunut, awalnya dilaporkan tiga anggota KKB Papua tewas dalam kontak tembak.

Namun setelah pemeriksaan, jumlah korban tewas mencapai empat orang.

"Adapun identitas KKB yang tewas yakni Oni Kobagau, Jaringan Belau, Agustia, dan Ones," tutur Faizal kepada wartawan, Rabu (24/1/2024).

Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2024 AKBP Bayu Suseno menambahkan, baku tembak susulan terjadi pada Selasa (23/01/2024) sekitar pukul 09.30 WIT.

Saat itu, pesawat yang baru akan mendarat di Intan Jaya mengalami penembakan, hingga akhirnya mendapat bantuan dari Pos Perimeter TNI Yon 330/TD.

“Diduga tembakan berasal arah dari Gereja Katolik Santo Misael, Bilogai,” kata Bayu.

Aparat keamanan dari Pos Perimeter TNI Yonif 330/TD pun merespons dengan serangan balasan.

Hasil pantauan drone menunjukkan ada satu anggota KKB yang tewas.

“Bernama Melkias Maisani, tewas dalam serangan tersebut, baik jenazah maupun senjata api yang digunakan telah dibawa kabur oleh rekan KKB lainnya,” jelasnya.

Bayu menegaskan, pihaknya terus berupaya menangani situasi keamanan di daerah tersebut, sambil memantau perkembangan terbaru.

TNI-Polri dipastikan turut memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat setempat.

“Kami juga mengimbau kepada warga masyarakat agar tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang menyesatkan yang mungkin datang dari sumber yang tidak jelas,” pinta Bayu. (*)

Terkini

IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 5 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 6 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 7 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 7 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 7 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 8 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | 11 hours ago
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
PinTertainment | 11 hours ago
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
PinTertainment | 12 hours ago
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
PinTertainment | 13 hours ago