Squad Game Indonesia 2023 Bakal Hadirkan Ragam Permainan Tradisional Nusantara

Oleh Siti NurhasanahFriday, 1st December 2023 | 18:30 WIB
Squad Game Indonesia 2023 Bakal Hadirkan Ragam Permainan Tradisional Nusantara
Kemenparekraf bersama Dealls Jobs, bakal menggelar Squad Game Indonesia di Gelora Bung Karno Indoor, Jakarta, pada 9 Desember 2023. Foto: Kemenparekraf

PINUSI.COM - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersama Dealls Jobs, bakal menggelar Squad Game Indonesia di Gelora Bung Karno Indoor, Jakarta, pada 9 Desember 2023. 


Sebagai salah satu cara untuk meramaikan kegiatan di pengujung tahun 2023, Squad Game Indonesia akan menghadirkan beragam jenis permainan tradisional Nusantara. 


Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, kegiatan ini terinspirasi dari series Netflix yang begitu fenomenal, yakni Squad Game. 


"Tentunya ini akan menjadi salah satu acara permainan tradisional terbesar di Indonesia, sekaligus salah atu event offline terbesar tahun 2023," ungkap Sandiaga, Kamis (30/11/2023). 


Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan Kemenparekraf Vinsensius Jemadu yang akrab disapa VJ, mengapresiasi ide kreatif dan unik ini. 


Sebab, kata VJ, jarang sekali atau bahkan belum pernah ada permainan tradisional yang dimainkan secara masif dan dipertunjukkan ke publik. 


"Kami memang mendorong supaya permainan tradisional itu harus diangkat ke permukaan."


"Permainan yang betul-betul dilahirkan oleh local wisdom. Jadi tentu Kemenparekraf sangat mendukung," tuturnya. 


VJ berpesan Squad Game Indonesia 2023 berjalan dengan memperhatikan aspek CHSE. Sebab, kegiatan ini diprediksi akan dipadati sekitar 3 ribu orang dari Sabang sampai Merauke. 


Ketua Penyelenggara Squad Game Indonesia Andhika Sudarman mengungkapkan, pada mulanya Dells Jobs ingin membuat strategi promosi yang mampu mengangkat sisi ekonomi kreatif, maka terciptalah ide ini. 


"Karena tujuan buat event ini adalah keberagaman. Jadi kita juga akan pilih dari berbagai provinsi, harapannya semua provinsi ada perwakilannya," kata Andhika yang juga CEO & Founder Dealls: Jobs & Mentoring. 


Squad Game Indonesia juga akan menghadirkan 48 public figure atau influencer sebagai ketua tim, yang akan bermain dan bersaing untuk memenangkan total hadiah sebesar Rp256 juta.


Masyarakat yang ingin mengikut8 Squad Game Indonesia 2023 ini dapat mendaftarkan diri melalui laman website dealls.com/squadgame. 


Lalu, klik daftar sebagai pemain dan isi data diri. Setelah itu, masyarakat yang mendaftar bisa menunggu pengumuman pada 1 Desember 2023 pukul 21.00 WIB.


Peserta yang dapat mengikuti kegiatan ini mulai usia 16 hingga 40 tahun.


"Pada saat hari H event baru akan kita pilih 256 pemain."


"Ketika ronde pertama, para peserta akan bermain secara individu, persis seperti di film."


"Kemudian pada ronde kedua akan terbentuk tim hingga ronde kelima," terang Andhika. (*)

Terkini

Link dan Susunan Pemain Indonesia U-20 Vs Timur Leste
Link dan Susunan Pemain Indonesia U-20 Vs Timur Leste
PinSport | 7 hours ago
Makna Lirik Lagu She Knows.- J.Cole, Berisi Skandal Puff Diddy ?
Makna Lirik Lagu She Knows.- J.Cole, Berisi Skandal Puff Diddy ?
PinTertainment | 7 hours ago
Kecelakaan dalam Latihan Bebas FP1 MotoGP Indonesia 2024: Miguel Oliveira Patah Pergelangan Tangan
Kecelakaan dalam Latihan Bebas FP1 MotoGP Indonesia 2024: Miguel Oliveira Patah Pergelangan Tangan
PinSport | 11 hours ago
Skandal Seks P. Diddy: Sejumlah Nama Besar Terlibat?
Skandal Seks P. Diddy: Sejumlah Nama Besar Terlibat?
PinTertainment | 13 hours ago
Xiaomi 14T Series Segera Hadir di Indonesia, Dilengkapi Dengan Kamera Lensa Summilux !
Xiaomi 14T Series Segera Hadir di Indonesia, Dilengkapi Dengan Kamera Lensa Summilux !
PinTect | 16 hours ago
Vadel Badjideh Tidak Hadiri Panggilan Polisi, Kuasa Hukum Sebut Alasan Kesehatan
Vadel Badjideh Tidak Hadiri Panggilan Polisi, Kuasa Hukum Sebut Alasan Kesehatan
PinTertainment | Friday, 27th September 2024 | 11:11 WIB
Penyanyi Bernadya Jadi Korban Pelecehan Online di TikTok, Ungkap Kekecewaannya
Penyanyi Bernadya Jadi Korban Pelecehan Online di TikTok, Ungkap Kekecewaannya
PinTertainment | Friday, 27th September 2024 | 10:55 WIB
Jadwal Motogp GP Mandalika, Surganya Para Riders
Jadwal Motogp GP Mandalika, Surganya Para Riders
PinSport | Friday, 27th September 2024 | 10:49 WIB
Polisi Imbau Warga Hapus Video dan Link Mesum Oknum Guru di Gorontalo
Polisi Imbau Warga Hapus Video dan Link Mesum Oknum Guru di Gorontalo
PinNews | Friday, 27th September 2024 | 10:42 WIB
Pertemuan Megawati dan Prabowo Semakin Dekat, Persiapan Sudah Matang
Pertemuan Megawati dan Prabowo Semakin Dekat, Persiapan Sudah Matang
PinNews | Friday, 27th September 2024 | 10:29 WIB