Kapal Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan KBN Marunda, Kerugian Tembus Rp500 Juta

Oleh Yohannes123Tuesday, 2nd April 2024 | 20:00 WIB
Kapal Pengangkut BBM Terbakar di Pelabuhan KBN Marunda, Kerugian Tembus Rp500 Juta
Kapal pengangkut BBM MT Kusuma II terbakar di Pelabuhan KBN Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (2/4/2024). Foto ilustrasi: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Kapal pengangkut BBM MT Kusuma II terbakar di Pelabuhan KBN Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, Selasa (2/4/2024).

Kapal terbakar saat sedang mengisi BBM di lokasi.

Kasiops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Utara Abdul Wahid mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari masyarakat, kapal terbakar pada pukul 09.43 WIB.

"Sejumlah unit pemadam kebakaran langsung mendatangi lokasi dan mulai melakukan pemadaman sekitar pukul 10.09 WIB," kata Wahid saat dikonfirmasi, Selasa (2/4/2023).

Wahid menjelaskan, sebanyak 9 unit mobil pemadam  dikerahkan ke lokasi, dengan jumlah total 45 personel.

Api berhasil dipadamkan pada pukul 11.44 WIB.

"Untuk dugaan sementara, kebakaran diakibatkan adanya korsleting listrik saat pengisian BBM."

"Kerugian ditaksir mencapai Rp500 juta," jelas Wahid.

Belum dapat dipastikan adanya korban luka maupun jiwa dari peristiwa ini.

Dari video kebakaran yang beredar luas di media sosial, terjadi ledakan beberapa kali dari kapal yang terbakar. (*)

Terkini

Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 5 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 2 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 2 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 2 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 2 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 2 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 2 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 2 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 2 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta