Harga Beras Premium dan Medium di Jakarta Utara Berangsur Menurun

Oleh Yohannes123Saturday, 2nd March 2024 | 20:00 WIB
Harga Beras Premium dan Medium di Jakarta Utara Berangsur Menurun
Harga beras di wilayah Jakarta Utara mengalami penurunan. Foto: PINUSI.COM/Yohannes

PINUSI.COM - Harga beras di wilayah Jakarta Utara mengalami penurunan pada Kamis (29/2/2024).

Berdasarkan pantauan di sejumlah agen, harga beras jenis premium dan medium yang sebelumnya meroket, kini berangsur-angsur menurun.

Ina (34), salah satu pegawai Agen Beras Berkah di Jalan Pasar Inpress, Kelapa Gading, Jakarta Utara, mengatakan beras pulen premium merek Kelapa Solo sudah mengalami penurunan sebesar Rp30.000 per karung.

"Beras Kelapa Solo, dari Rp780.000 sekarang Rp750.000."

"Itu satu karung isi 50 kilogram. Sekilonya Rp14.500. Ada juga merek Bunga yang premium, sekilonya Rp11.500," ungkap Ina saat ditemui, Kamis (1/3/2024). 

Sementara , di Agen Beras Syifa Jaya, Jalan Pasar Mencos, Cilincing, Jakarta Utara, harga beras premium dari yang tadinya Rp15.500, kini berada di kisaran Rp14.400. Sedangkan beras medium sebelumnya di angka Rp14.400, kini Rp 13.100.  

"Kalau kami ngambilnya dari Demak, Solo, Karawang, dari Cipinang enggak pernah ngambil," ungkap Rizki (28), pegawai Agen Beras Syifa Jaya. 

Sedangkan di Agen Beras Idola Az Zahra, beberapa merek beras premium sudah mengalami penurunan harga, dari sekitar Rp15.000 sampai Rp16.000, kini Rp14.000.

Di agen ini, harga beras medium kini Rp12.000 hingga Rp13.000.

"Kami belinya di Cipinang, untuk stok beras hanya lokal, tidak ada yang impor," ucap Budi, pemilik agen.

Di wilayah Cilincing, Jakarta Utara, Agen Beras Barokah Jaya di Jalan Duren, mengungkapkan hal serupa.

Harga beras lokal jenis premium mulai membaik, begitupun jenis medium. (*)

Terkini

Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 7 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 7 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 7 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 7 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 7 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 6 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 6 hours
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Di Jakarta, Ibis Styles BSD City: Menginap Nyaman dengan Sentuhan Warna dan Kehangatan
Rekomendasi Hotel Di Jakarta, Ibis Styles BSD City: Menginap Nyaman dengan Sentuhan Warna dan Kehangatan
PinRec | in 6 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta