PINUSI.COM - Kinerja Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta dalam mengatasi banjir dikritisi Sekretaris Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta Justin Andrian Untayana.
Menurutnya, Heru Budi lamban mengatasi masalah banjir yang selalu jadi momok warga Jakarta saat musim hujan.
“Kami melihat Pj Gubernur tidak bertindak cepat dan tidak melakukan tindakan yang sebagaimana mestinya ketika banjir dan macet terjadi,” ucapnya lewat keterangan tertulis, Jumat (5/4/2024).
Justin menyebut, Heru seharusnya bisa gerak cepat dalam merespons banjir, seperti dengan selalu menyalakan pompa darurat di titik-titik banjir.
Heru, seharusnya, lanjut Justin, menyiagakan petugas dari Dinas Perhubungan untuk mencegah kemacetan di titik-titik jalan yang tergenang.
“Kami menilai jika penanganan banjir masih seperti ini, maka akan menambah penderitaan masyarakat Jakarta, karena Pemda dan Pj Gubernur abai terhadap situasi yang terjadi,” ujarnya.
Oleh karena itu, ia meminta Heru bergerak cepat dan sigap dalam menangani banjir yang terjadi di ibu kota dalam beberapa hari terakhir. (*)