Dua Kelompok Remaja Bersenjata Tajam Tawuran di Dekat Markas Polres Jakarta Utara

Oleh Yohannes123Tuesday, 5th March 2024 | 15:00 WIB
Dua Kelompok Remaja Bersenjata Tajam Tawuran di Dekat Markas Polres Jakarta Utara
Viral video dua kelompok remaja melakukan aksi tawuran di Jalan Raya Yos Sudarso, Tanjung Priok, Minggu (3/3/2024). Foto: Tangkapan Layar

PINUSI.COM - Sebuah video viral di pesan singkat, yang memperlihatkan dua kelompok remaja melakukan aksi tawuran di Jalan Raya Yos Sudarso, Tanjung Priok, Minggu (3/3/2024).

Ironisnya, mereka saling serang di dekat markas Polres Metro Jakarta Utara. 

Berdasarkan video amatir milik warga yang beredar luas di pesan singkat, dua kelompok remaja melakukan aksi tawuran di jalan.

Para pelaku tawuran menjalankan aksinya di tengah arus lalu lintas yang ramai. 

Salah satu warga, Zaini (61) mengatakan, dua kelompok remaja ini saling menyerang menggunakan senjata seperti bambu, batu, dan celurit. Akibat tawuran ini, banyak pengendara yang melintas berhenti. 

"Kejadiannya pas di jembatan, kolong jembatan situ aja, tiap hari, sore, anak-anak remaja, kayak anak SMP lah."

"Semua pada serang pakai bambu, pakai  batu, kalau ada orang lewat bahaya juga, ngeri juga, takut kena sasaran," ungkap Zaini ditemui di lokasi. 

Tampu (72), pedagang sekitar, mengatakan aksi tawuran ini kerap terjadi setiap hari dan dekat markas Polres Jakarta Utara.

Hal ini membuat warga serta pedagang di sekitar resah dan takut. 

"Terus tawuran itu, kita jadi takut, orang saya dagang di sini gimana, nanti takutnya enggak ada yang tanggung jawab."

"Polisi saya rasa enggak tahu, padahal dekat itu kantor."

"Jadi orang enggak ada yang mau beli di sini, orang banyak batu," bebernya. (*) 

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 5 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 5 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 4 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 4 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 4 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta