Gegara Konser Coldplay, Pemerintah Thailand Berencana Cabut Izin Gunakan Ganja Selain untuk Obat

Oleh wisnuhasanuddinFriday, 16th February 2024 | 02:30 WIB
Gegara Konser Coldplay, Pemerintah Thailand Berencana Cabut Izin Gunakan Ganja Selain untuk Obat
Sejumlah penonton yang menikmati konser Coldplay di Thailand mencium aroma ganja. Foto ilustrasi: freepik

PINUSI.COM - Konser Coldplay yang digelar di Thailand pada 3-4 Februari 2024, ternyata membuat penonton tidak nyaman.

Sebab,  sejumlah penonton yang menikmati konser Coldplay mencium aroma ganja, hingga pemerintah berencana melarang ganja untuk kepentingan rekreasi.

Artis Thailand bernama Copter Panuwat menjadi salah satu penonton yang tidak menikmati konser tersebut, karena acara yang ditunggunya dirusak oleh bau ganja yang mengepul di udara.

Hal itu ia sampaikan melalui akun sosial medianya, para penonton tidak menunjukan perhatiannya kepada orang yang tidak mengisap ganja.

Ia pun menyerukan untuk mengontrol lebih ketat konsumsi ganja di tempat umum.

Warganet pun mendukung pernyataan Copter Panuwat, terkait pemakaian ganja secara bebas, karena akan mengganggu dan membahayakan kesehatan orang lain.

Kekecewaan Copter Panuwat bukan hanya kepada penonton yang mengonsumsi ganja, melainkan terhadap penegakan hukum yang kurang ketat dalam menangani konsumsi ganja ini.

Bahkan, ia mendesak Perdana Menteri Thailand Srettha Thavisin dan Menteri Kesehatan Cholnan Srikaew, memperhatikan permasalahan ini agar tidak menjadi permasalahan bagi seluruh masyarakat Thailand.

Pemerintah Thailand pun merespons kritik ini dengan segera memberlakukan larangan ganja untuk kepentingan rekreasi saja.

Menteri Kesehatan Thailand pun sudah membuat rancangan undang-undang terkait penggunaan ganja untuk rekreasi.

"RUU baru ini akan diubah dari undang-undang yang sudah ada, sehingga hanya mengizinkan penggunaan ganja untuk tujuan kesehatan dan pengobatan," ucap Menteri Kesehatan Thailand. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 3 hours ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 3 hours ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 3 hours ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 3 hours ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 3 hours ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 4 hours ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 4 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 4 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 4 hours ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 4 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta