Ketimbang Sibuk Urusi Hak Angket, Gerindra Minta Kubu Anies-Ganjar di DPR Kebut Sahkan Undang-undang

Oleh Yohanes123Thursday, 7th March 2024 | 14:00 WIB
Ketimbang Sibuk Urusi Hak Angket, Gerindra Minta Kubu Anies-Ganjar di DPR Kebut Sahkan Undang-undang
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, usulan hak angket adalah kegiatan tak produktif. Foto: X@habiburokhman

PINUSI.COM - Fraksi Partai Gerindra DPR menolak keras usulan hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024, yang diusulkan oleh partai politik pengusung pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, usulan hak angket adalah kegiatan tak produktif.

Ketimbang membuang-buang waktu, dia meminta fraksi-fraksi penggagas hak angket, fokus bekerja melayani rakyat, salah satunya adalah menuntaskan sejumlah rancangan undang-undang yang masih mangkrak hingga kini.

"Sisa waktu delapan bulan itu alangkah baiknya digunakan untuk hal yang lebih produktif dalam konteks melayani rakyat."

"Delapan bulan ini kan masing-masing AKD tentu bisa dua undang-undang disahkan."

"Atau dalam konteks pengawasan ya mungkin bisa lebih maksimal," kata Habiburokhman ketika ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (6/3/2024).

Usulan hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024 telah disuarakan tiga partai politik pada sidang paripurna ke-13 pembukaan masa sidang IV 2023-2024 yang diselenggarakan pada Senin (5/3/2024).

Ketiganya adalah PKS dan PKB dari kubu Anies Baswedan-Muhaimin, serta PDIP selaku pengusung Ganjar Pranowo-Mahfud MD. 

Kekinian, NasDem sebagai pengusung utama Anies-Muhaimin juga turut menyuarakan hak angket dugaan kecurangan Pemilu 2024.

Terkait hal itu,Habiburokhman mengatakan penyelesaian sengketa pemilu sudah punya jalurnya sendiri, yakni di Bawaslu atau di Mahkamah Konstitusi (MK).

DPR, kata dia, hanya bisa membahas masalah ini dalam rapat kerja di komisi yang mengurusi pemilu bersama para penyelenggara pemilu.

Ada tidaknya pelanggaran menjadi kewenangan MK.

"Komisi II misalnya rapat dengan KPU Bawaslu, kami (Komisi III) rapat dengan aparat penegak hukum."

"Tetap saja kan aspirasi masyarakat soal dugaan-dugaan kecurangan bisa disampaikan," paparnya.

Habiburokhman mengatakan, dalam  sebuah kontestasi pasti ada pihak yang menang dan yang kalah.

Untuk itu, dia meminta pihak-pihak yang sudah merasa diri kalah pada pemilu kali ini, untuk menghormati yang menang, sebab yang menang adalah mereka yang dikehendaki rakyat. 

"Pemilu ini sudah ada pemenangnya, kita hormati suara rakyat," cetusnya. (*)

Terkini

Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 5 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 3 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 3 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 3 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 3 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 3 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 3 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 3 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 3 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta