Rosan Roeslani Dua Kali Datangi Rumah Megawati Saat Open House Lebaran, Ini yang Ia Lakukan

Oleh wisnuhasanuddinWednesday, 10th April 2024 | 21:30 WIB
Rosan Roeslani Dua Kali Datangi Rumah Megawati Saat Open House Lebaran, Ini yang Ia Lakukan
Rosan Roeslani, Ketua TKN Prabowo-Gibran, dua kali berkunjung kerumah Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, saat momen open house Lebaran. Foto: INSTAGRAM@ROESANROESLANI

PINUSI.COM - Rosan Roeslani, Ketua TKN Prabowo-Gibran, dua kali berkunjung kerumah Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri, saat momen open house Lebaran.

Kedatangan Rosan ke kediaman Megawati hanya sebentar, lalu kembali naik mobilnya dan pergi dari rumah Megawati.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto pun menjelaskan kedatangan Rosan Roeslan ke kediaman Megawati.

"Ya tadi pagi Ibu juga menghubungi saya tentang rencana kehadiran Pak Rosan."

"Ya beliau kan sebelumnya dalam jabatan-jabatan publik sebagai wakil menteri BUMN, dan sebelumnya sebagai Duta Besar Indonesia di Amerika Serikat."

"Itu kami memang sering berkomunikasi," kata Hasto di kediaman Megawati, Jakarta, Rabu (10/4/2024).

Hasto dikonfirmasi soal kehadiran Rosan yang hanya sebentar, sekitar 5 menit.

"Pak Rosan datang juga untuk mengucapkan ya, Selamat Idulfitri kepada Ibu Megawati Sukarnoputri," terang Hasto.

Hasto pun ditanya apakah Rosan sempat bertemu dan berdiskusi dengan Putri Bung Karno tersebut.

Ia mengatakan, Rosan hanya menyampaikan salam kepada Megawati.

"Tadi hanya menyampaikan salam kepada Ibu Mega, karena kemarin juga pesan bahwa Mas Rosan akan hadir itu sudah disampaikan kepada Ibu (Megawati)," paparnya.

Hasto juga  mengungkapkan, tidak ada pertemuan khusus antara Megawati dengan Rosan.

Dan saat dia kembali pula padahal sudah menjalankan mobilnya, ternyata Rosan belum bersalaman dengan Megawati.

"Bukan (dicarikan waktu khusus), karena tadi belum sempat salaman dengan Ibu Mega," sambung Hasto.

Kedatangan Rosan pun disambut hangat oleh Megawati, dan kemudian berdiskusi terkait masa lalu perjuangan PDIP.

"Ibu Mega cerita ketika masa masa perjuangan di PDI tentang pengamalaman di Papua, Maluku, cerita soal hidup penuh dengan perjuangan," bebernya. (*)

Terkini

HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
PinTect | 8 hours ago
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
PinFinance | 8 hours ago
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:49 WIB
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 19:46 WIB
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 19:45 WIB
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta