Arus Mudik Lebaran, KAI Antarkan 848 Ribu Penumpang Kereta Jarak Jauh pada 5-9 April 2024

Oleh ragildwisetyaThursday, 11th April 2024 | 03:00 WIB
Arus Mudik Lebaran, KAI Antarkan 848 Ribu Penumpang Kereta Jarak Jauh pada 5-9 April 2024
KAI menetapkan masa angkutan Lebaran 2024 pada 31 Maret hingga 21 April 2024. Foto: KAI

PINUSI.COM - PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, terdapat 848.344 penumpang KA jarak jauh, atau rata-rata 169.668 penumpang per hari, pada masa puncak mudik pada 5-9 April 2024.

Angka tersebut mencapai 113% dari total tempat duduk yang disediakan, sebanyak 750.592 tempat duduk.

Persentase melebihi 100% merupakan angka okupansi dinamis, di mana terdapat penumpang yang turun dan naik di stasiun antara stasiun awal dengan stasiun tujuan. 

EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan, ketepatan waktu keberangkatan perjalanan kereta api dari Jakarta mencapai 100 persen, sehingga mendapatkan pujian dari Presiden Joko Widodo saat memantau arus mudik Lebaran 2024 di Stasiun Pasar Senen.

Sedangkan persentase kedatangan perjalanan kereta api di stasiun tujuan di atas 96 persen.

KAI menetapkan masa angkutan Lebaran 2024 pada 31 Maret hingga 21 April 2024. 

Hingga Selasa (9/4/2024), masyarakat yang sudah melakukan pemesanan tiket untuk mudik maupun balik menggunakan KA Jarak Jauh pada periode H-10 (31 Maret) hingga H+10 (21 April),  sebanyak 2.857.239 tiket. 

Puncak arus mudik layanan kereta api pada masa periode 31 Maret 2024 hingga 9 April 2024, terjadi pada 6 April 2024 (H-4), dengan jumlah 182.525 penumpang.

Agus mengatakan, masyarakat yang akan menggunakan kereta akan terus meningkat, seiring meningkatnya animo masyarakat menggunakan jasa angkutan kereta.

KAI mencatat, Stasiun Pasar Senen menjadi stasiun keberangkatan terpadat selama periode angkutan Lebaran, dengan jumlah penumpang sebanyak 516.842 orang, disusul Stasiun Gambir dengan jumlah penumpang sebanyak 265.547 orang.

Pada angkutan Lebaran 2024, total terdapat 8.678 perjalanan kereta api jarak jauh dan lokal, atau rata-rata 394 perjalanan KA per hari. Rinciannya, 5.618 perjalanan KA jarak jauh, dan 3.060 perjalanan KA Lokal.

Jumlah total perjalanan KA tersebut sudah termasuk 1.242 perjalanan KA tambahan, yang terdiri dari 1.154 perjalanan KA Jarak Jauh tambahan dan 88 perjalanan KA Lokal tambahan.

KA-KA Jarak Jauh favorit untuk periode Angkutan Lebaran adalah:

1. KA Airlangga relasi Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi (PP) 

2. KA Pasundan relasi Kiaracondong - Surabaya Gubeng (PP) 

3. KA Sri Tanjung relasi Lempuyangan - Ketapang (PP)

4. KA Joglosemarkerto relasi melingkar Jawa Tengah 

5. KA Bengawan relasi Pasar Senen - Purwosari (PP) 

6. KA Kahuripan relasi Kiaracondong - Blitar (PP) 

7. KA Matarmaja relasi Pasar Senen - Malang (PP) 

8. KA Jayakarta relasi Pasar Senen - Surabaya Gubeng (PP) 

9. KA Kertajaya relasi Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi (PP) 

10. KA Progo relasi Pasar Senen - Lempuyangan (PP)

10 Stasiun Keberangkatan Terpadat

1. Pasar Senen

2. Gambir

3. Surabaya Pasar Turi

4. Surabaya Gubeng

5. Solo Balapan

6. Bandung

7. Malang

8. Semarang Tawang Bank Jateng

9. Ketapang

10. Purwokerto.

10 Stasiun Tujuan Terpadat

1. Pasar Senen

2. Gambir

3. Surabaya Pasar Turi

4. Surabaya Gubeng

5. Semarang Tawang Bank Jateng

6. Bandung 

7. Solo Balapan

8. Malang

9. Ketapang

10. Purwokerto

10 Relasi Terpadat

1. Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen

2. Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi 

3. Malang - Pasar Senen

4. Pasar Senen - Malang 

5. Kiaracondong - Surabaya Gubeng

6. Surabaya Gubeng - Kiaracondong

7. Blitar - Pasar Senen

8. Pasar Senen - Blitar 

9. Lempuyangan - Pasar Senen

10. Pasar Senen - Kutoarjo.

KAI mengingatkan lagi aturan bagasi bagi pelanggan yang akan melakukan perjalanan menggunakan kereta api, khususnya untuk arus balik.

Pelanggan dibolehkan membawa bagasi tanpa dikenakan bea, dengan berat maksimum 20 kilogram dan volume maksimum 100 dm3, dengan dimensi maksimal 70 x 48 x 30 cm dan sebanyak-banyaknya terdiri dari 4 koli (item bagasi).

“Kami juga terus menegaskan kepada masyarakat agar terus disiplin saat melewati perlintasan sebidang KA."

"Sebab, pada masa angkutan Lebaran ini frekuensi perjalanan kereta api semakin meningkat,” kata Agus, lewat keterangan tertulis.

Agus mengatakan, kereta api memiliki jalur tersendiri dan tidak dapat berhenti secara tiba-tiba. Sehingga, pengguna jalan harus mendahulukan perjalanan kereta api.

“KAI berkomitmen untuk mewujudkan Mudik Ceria Penuh Makna pada masa angkutan Lebaran 2024,” imbuh Agus. (*)

Terkini

Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 5 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 5 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 4 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 4 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 4 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 4 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 3 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 3 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 3 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta