Sistem Manajemen Mutu Audit Internal Bank DKI Raih ISO 9001:2015

Oleh Ditasaputri123Friday, 8th March 2024 | 04:30 WIB
Sistem Manajemen Mutu Audit Internal Bank DKI Raih ISO 9001:2015
BUMD Bank DKI meraih Sertifikat ISO 9001:2015 untuk sistem manajemen mutu audit internal. Foto: Bank DKI

PINUSI.COM - BUMD Bank DKI meraih Sertifikat ISO 9001:2015 untuk sistem manajemen mutu audit internal.


Plt Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono menyebut, keberhasilan ini merupakan bagian dari komitmen pihaknya dalam peningkatan kualitas tata kelola penyelenggaraan tugas dan fungsi audit internal.


Ia menyebut, sertifikasi ISO 9001:2015 merupakan salah satu kerangka kerja standar yang diakui secara global untuk manajemen mutu.


Penilaiannya pun dilandaskan pada 7 prinsip, yaitu Customer Focus (Fokus pada pelanggan), Leadership (Kepemimpinan), Engagement of People (Keterlibatan sumber daya manusia), Process Approach (Pendekatan proses), Improvement (Peningkatan secara terus menerus), Evidence-Based Decision Making (Pengambilan keputusan berdasarkan data dan fakta), dan Relationship Management (Manajemen hubungan dengan stakeholder).


"Raihan Sertifikasi ISO 9001:2015 yang berarti Bank DKI telah menerapkan standar internasional pada fungsi esensial audit internal serta mencerminkan dedikasi dan kerja keras kolektif dari tim Manajemen dan segenap insan karyawan Bank DKI dalam upaya meningkatkan kualitas operasional Perseroan, khususnya sistem audit internal," kata Amirul. Keberhasilan ini pun diharapkan memberikan dampak positif pada peningkatan produktivitas dan kinerja operasional Perseroan secara keseluruhan, serta optimis melalui standar manajemen mutu audit internal yang tinggi. Ia menegaskan, Bank DKI akan semakin mampu memberikan layanan terbaik dan memperkuat posisinya di industri perbankan secara regional maupun nasional.


Diterimanya ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu Audit Internal ini juga menambah deretan sertifikasi berstandar internasional yang diterima dan dipertahankan oleh Bank DKI, meliputi Sertifikasi ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan, ISO 9001:2015 Sistem Manajemen Mutu dalam Proses Pengadaan Barang dan Jasa, ISO 27001:2013 Sistem Manajemen Keamanan Informasi pada Penyediaan Layanan Super Apps JakOne Mobile, ISO 27001:2013 Sistem Manajemen Keamanan Informasi pada IT Helpdesk Services, dan ISO 31000:2018 Sistem Manajemen Risiko. Selaras dengan hal tersebut, Sekretaris Perusahaan Bank DKI Arie Rinaldi berujar, diterimanya Sertifikasi ISO 9001:2015 tidak hanya menegaskan kualitas manajemen mutu audit internal Bank DKI, tetapi juga mengindikasikan kesiapan Perseroan menghadapi tantangan dan perubahan dinamis dalam industri perbankan. Hal ini juga merupakan langkah positif dalam membangun kepercayaan nasabah dan Pemangku Kepentingan. “Dengan mengacu pada prinsip-prinsip ISO 9001:2015, Bank DKI telah menetapkan komitmen jangka panjang untuk menjalankan operasional Perseroan berlandaskan prinsip transparansi, integritas, dan fokus pada kepuasan pelanggan,” terang Arie. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 4 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 5 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 5 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 5 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 5 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 6 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 11 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 11 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 12 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB