Habiburokhman Klaim Sandiaga Uno Ingin Percepat Rekonsiliasi Hubungan Prabowo-Gibran dengan Ganjar-Mahfud

Oleh Yohanes123Friday, 12th April 2024 | 09:00 WIB
Habiburokhman Klaim Sandiaga Uno Ingin Percepat Rekonsiliasi Hubungan Prabowo-Gibran dengan Ganjar-Mahfud
Habiburokhman mengatakan, kedatangan Sandiaga Uno ke rumah Prabowo Subianto, memang dibungkus dalam agenda sowan tanpa surat perintah dari partainya. Foto: INSTAGRAM@SANDIAGAUNO

PINUSI.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengeklaim, pihak Ganjar Pranowo-Mahfud MD ingin mempercepat rekonsiliasi hubungannya dengan koalisi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Klaim itu disampaikan Habiburokhman, untuk merespons kedatangan elite PPP yang juga eks petinggi Gerindra, Sandiaga Uno, ke kediaman Prabowo Subianto di Kertanegara, pada Idulfitri 1445 H, Rabu (10/4/2024). 

"Pasti ada hal-hal umum, tentu juga ada gestur-gestur politik."

"Enggak mungkin orang datang tanpa bisa kita setop makna gestur politik yang muncul, yaitu kesenangan, keinginan rekonsiliasi," kata Habiburokhman kepada wartawan, Jumat (12/4/2024). 

Habiburokhman mengatakan, kedatangan Sandiaga Uno memang dibungkus dalam agenda sowan tanpa surat perintah dari partainya.

Namun, hal ini dapat dimaknai Sandiaga membawa pesan tersirat yang menyampaikan kubunya sudah bersedia merekonsiliasi hubungan dengan kubu Prabowo-Gibran. 

"Memang Pak Sandi datang enggak bawa surat dari PPP,  enggak bawa."

"Tapi orang tahu Pak Sandi adalah di kubu sana (Ganjar-Mahfud), salah satu faktor di kubu sana datang ke Kertanegara, tentu semangatnya adalah kembali mempercepat rekonsiliasi," ulasnya.

Habiburokhman melanjutkan, upaya mererekonsiliasi hubungan dengan pihak-pihak yang menjadi rival di Pilpres 2024  akan segera terwujud.

Sebab, semua ketua umum partai politik yang bertarung pada Pilpres 2024, kata Habiburokhman, telah legawa mengakui kekalahan dan menerima kemenangan Prabowo-Gibran.

 "Kalau kita lihat baik di grassroots maupun elite, sudah 98 persen move on."

"Pemilu ya pemilu, kontestasi ya kontestasi."

"Selesai ya, lima tahun lagi kalau mau kita kontestasi lagi. Ini kan tinggal tunggu putusan MK," paparnya.(*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | in 29 minutes
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | in 26 minutes
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | in 22 minutes
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | in 20 minutes
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | in 19 minutes
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 30 minutes ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 38 minutes ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | an hour ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | an hour ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | an hour ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta