TMII Hadirkan Festival Pulang Kampung Saat Libur Lebaran, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Sini!

Oleh Ditasaputri123Friday, 12th April 2024 | 16:00 WIB
TMII Hadirkan Festival Pulang Kampung Saat Libur Lebaran, Simak Jadwal dan Harga Tiketnya di Sini!
Keseruan Festival Pulang Kampung di TMII. Foto: TMII

PINUSI.COM - Beragam acara menarik disajikan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), untuk mengisi waktu libur Lebaran 2024.


TMII menghadirkan Festival Pulang Kampung yang berlangsung pada 8-15 April 2024.


Direktur Utama TMII Claudia Ingkiriwang menuturkan, beragam acara mulai dari bazar kuliner UMKM hingga atraksi budaya dan kesenian dari berbagai anjungan, bisa dinikmati para pengunjung TMII pada libur Lebaran kali ini.


“Mereka yang rindu dengan kampung halamannya, bisa berkunjung ke TMII, dan rasa rindu akan kampung halaman akan terobati dalam Festival Pulang Kampung."


"Pengunjung juga bisa menikmati berbagai atraksi seni dan budaya serta kuliner khas Nusantara,” jelas Claudia, Jumat (12/4/2024).


Menurutnya, Festival Pulang Kampung digelar mulai dari pukul 08.00-20.00 dan 13.00-20.00 di Sasono Manganti. 


Kemudian, ada air mancur Tirta Menari di Plaza Promenade (depan Anjungan DI Yogyakarta), untuk Senin-Kamis pada pukul 10.00-13.00, Jumat pukul 14.00.


Khusus Sabtu-Minggu, digelar pada pukul 10.00, 13.00, dan 16.00.


Kemudian, air mancur menari tirta renjana New Show Special Lebaran digelar pada pukul 18.30-18.45.


Lalu, air mancur menari tirta cerita pada pukul 18.45 WIB dengan Drone Show.


Selain itu, ada parade harmoni yang digelar pada pukul 17.00-17.45 di Plaza Kori Agung-Plaza Promenade. 


Pertunjukan Lompat Batu pada 8 April pukul 16.00-17.00  dan 13 April pukul 17.00-18.00 di Plaza Lokomotif. 


Kemudian, ada pertunjukan Reog Ponorogo pada 10 dan 12 April pukul 14.00-15.00 di Plaza Kori Agung.


Ada juga pertunjukan Kuda Lumping pada 11 April pukul 13.00-15.00, dan 15 April pukul 14.00-17.00 di Plaza Kori Agung. 


Lantas, pertunjukan Bambu Gila pada 12 April di Plaza Kori Agung, Borneo Show pada 13 April di Plaza Kori Agung, serta pertunjukan Bakar Batu pada 14 April di Istana Anak-Anak Indonesia.


"Kemudian ada Disko Pantera yang digelar Hari Jumat ini mulai pukul 17.00-18.00 sore nanti di Plaza Kori Agung," jelas Claudia.


Kepala Seksi Humas TMII Novera Mayang menambahkan, selama libur lebaran, harga tiket masuk dibanderol seharga Rp35 ribu per orang. 


Jam operasional dibuka mulai pukul 06.00 hingga 19.00.


Selama di dalam TMII, pengunjung juga dapat menikmati bazaar UKM dan kuliner yang disajikan oleh sekitar 40 pelaku usaha warga sekitar TMII.


"Untuk menghindari antrean di gerbang masuk TMII, pengunjung diimbau membeli tiket secara online di www.tamanmini.com," kata Mayang.


Bagi pengunjung yang menggunakan angkutan umum, terdapat halte bus Transjakarta tepat di pintu masuk TMII. 


Tersedia juga layanan shuttle gratis yang langsung mengangkut pengunjung dari Lobby Stasiun LRT TMII ke Tourist Information Center TMII dan sebaliknya.


Mayang mencatat, saat hari pertama Idulfitri 1445 H, jumlah pengunjung mencapai 13 ribu orang. 


Sedangkan pada Lebaran kedua, Kamis (11/4/2024) kemarin, pengunjung mencapai 22 ribu orang. (*)

Terkini

Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 7 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 7 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 7 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 7 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 7 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 4 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 3 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 2 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 2 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta