Anies Baswedan Klaim Banjir Tawaran Buat Maju Pilkada DKI, PKS: Dia Lagi Coba Ketuk Pintu Banyak Partai

Oleh Yohanes123Wednesday, 22nd May 2024 | 09:00 WIB
Anies Baswedan Klaim Banjir Tawaran  Buat Maju Pilkada DKI, PKS: Dia Lagi Coba Ketuk Pintu Banyak Partai
Anies Baswedan sedang berusaha keras mendapatkan dukungan partai politik, untuk menyokong dirinya kembali ke Pilkada Jakarta 2024. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menyebut eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan sedang berusaha keras mendapatkan dukungan partai politik, untuk menyokong dirinya kembali ke Pilkada Jakarta 2024. 

Pernyataan Mardani secara tak langsung membantah klaim Anies Baswedan, yang mengaku rumahnya selalu ramai didatangi orang-orang partai politik, untuk menyodorkan tawaran mencalonkan dirinya pada Pilkada Jakarta tahun ini. 

"Mas Anies lagi coba ketuk pintu banyak partai, biar bisa dukung beliau," kata Mardani di Museum Kebangkitan Nasional, Jakarta,  Rabu (22/5/2024).

Pada Pilkada Jakarta 2024, PKS berenana mengusung kadernya sendiri karena berbagai pertimbangan.

Dengan demikian, partai politik ini kemungkinan besar tak lagi sejalan dengan Anies Baswedan yang selalu mereka dukung di setiap hajatan politik seperti Pilkada DKI 2017 hingga Pilpres 2024. 

Mardani mengaku tak ada masalah antara PKS dengan Anies Baswedan, hubungan mereka sejauh ini baik-baik saja, komunikasi di antara mereka tetap terjalin harmonis. 

"Tapi beliau belum secara resmi, kan, bilang mau maju. Masih komunikasi," ucapnya.

Anies Baswedan memberi sinyal bakal kembali maju pada Pilkada Jakarta 2024.

Dia mengaku sejumlah partai politik telah menyodorkan tawaran untuk memboyongnya ke Pilkada Jakarta.

Dari sekian banyak tawaran yang masuk, Anies belum memberi jawaban pasti, dia masih menimbang dan mengalkulasikan hal tersebut. 

"Sekarang saya memang dalam fase menakar, mempertimbangkan."

"Sudah ada undangan dari parpol, dan kemudian masyarakat juga,."

"Bisa dibilang seminggu bisa 3 sampai 4 kali di rumah itu berdatangan, berbagai kelompok yang mengundang untuk saya kembali ke Jakarta," ungkap Anies.(*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta