Ida Fauziyah Kandidat Kuat Gubernur Jakarta dari PKB tapi Pertimbangkan Anies Baswedan Maju Lagi

Oleh Ditasaputri123Wednesday, 22nd May 2024 | 15:00 WIB
Ida Fauziyah Kandidat Kuat Gubernur Jakarta dari PKB tapi Pertimbangkan Anies Baswedan Maju Lagi
Ketua DPW Partai Nasdem, Wibi Andrino, percaya bahwa banyak pihak senang dengan pernyataan Anies Baswedan yang mengindikasikan niatnya untuk maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta dalam Pilkada 2024. Foto: Instagram/aniesbaswedan

PINUSI.COM - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memberikan sinyal tak akan mengusung Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.


Partai besutan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin ini pun lebih memilih mendorong kadernya, Ida Fauziyah, untuk maju di kontestasi politik tingkat daerah ini.


Hal ini dikemukakan Wasekjen PKB Syaiful Huda, menanggapi klaim Anies yang mengaku sudah menerima banyak tawaran dari sejumlah partai untuk kembali maju di Pilkada Jakarta 2024.


Ia pun menyebut, komunikasi partainya dengan Anies hanya sebatas penjajakan awal.


"Komunikasi awalan tepatnya, jadi secara tahapan PKB belum mengeluarkan rekomendasi secara resmi," ucapnya saat dikonfirmasi, Selasa (21/5/2024).


Huda mengakui, partainya juga membuka peluang mempertimbangkan jika Anies ingin kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur Jakarta.


"Tapi dari hasil diskusi, obrolan dari teman-teman kanan kiri Mas Anies, kira-kira kita akan pertimbangkan Mas Anies kalau maju lagi," ujarnya.


Namun, Huda menilai situasinya masih bisa berubah sampai masa proses pendaftaran nanti. 


Ia hanya menegaskan, saat ini PKB masih memiliki kandidat untuk di Pilgub Jakarta, yaitu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.


"Yang jelas sampai hari ini kita masih punya calon kandidat, yaitu Ida Fauziyah," ungkapnya. (*)

Terkini

Usai Ucap Syahadat, Bobon Santoso Kaget Dengan Respon Ibu-Ibu Dari Terharu Hingga Beri Uang Tunai
Usai Ucap Syahadat, Bobon Santoso Kaget Dengan Respon Ibu-Ibu Dari Terharu Hingga Beri Uang Tunai
PinTertainment | 4 hours ago
Harga Tiket Konser KAI EXO di Jakarta Resmi Diumumkan, Cek Detailnya!
Harga Tiket Konser KAI EXO di Jakarta Resmi Diumumkan, Cek Detailnya!
PinTertainment | 5 hours ago
Jadwal Siaran Langsung Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jadwal Siaran Langsung Australia vs Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
PinSport | 6 hours ago
DPR Resmi Sahkan RUU Perubahan UU TNI, Ini Poin Pentingnya
DPR Resmi Sahkan RUU Perubahan UU TNI, Ini Poin Pentingnya
PinNews | 6 hours ago
Timnas Indonesia Gelar Latihan di Sydney Football Stadium, Kluivert Puji Rizky Ridho
Timnas Indonesia Gelar Latihan di Sydney Football Stadium, Kluivert Puji Rizky Ridho
PinSport | 7 hours ago
Kronologi Penemuan 59 Ladang Ganja di Kawasan TNBTS Bromo
Kronologi Penemuan 59 Ladang Ganja di Kawasan TNBTS Bromo
PinNews | 8 hours ago
Spoiler One Piece Chapter 1143: "Kesatria Suci" dan Misteri di Elbaf Terungkap!
Spoiler One Piece Chapter 1143: "Kesatria Suci" dan Misteri di Elbaf Terungkap!
PinTertainment | 9 hours ago
Jadwal Penetapan NIP CPNS dan PPPK 2024 Resmi Diterbitkan BKN
Jadwal Penetapan NIP CPNS dan PPPK 2024 Resmi Diterbitkan BKN
PinNews | 10 hours ago
Polisi Gerebek Perjudian Sabung Ayam, Berawal dari Video Undangan di Medsos
Polisi Gerebek Perjudian Sabung Ayam, Berawal dari Video Undangan di Medsos
PinNews | 11 hours ago
Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025: Syarat, Cara Daftar, dan Lokasi Verifikasi
Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025: Syarat, Cara Daftar, dan Lokasi Verifikasi
PinNews | Wednesday, 19th March 2025 | 12:35 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta