Prabowo Subianto Mulai Bahas Susunan Kabinet Bareng Partai Pendukung

Oleh Yohanes123Friday, 24th May 2024 | 14:30 WIB
Prabowo Subianto Mulai Bahas Susunan Kabinet Bareng Partai Pendukung
Presiden terpilih Prabowo Subianto mulai membuka pembicaraan mengenai susunan kabinetnya, bareng partai pengusung yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). Foto: PINUSI.COM/Gabriella

PINUSI.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto mulai membuka pembicaraan mengenai susunan kabinetnya, bareng partai pengusung yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM). 

Informasi ini disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani.

Namun, dia mengatakan pembicaraan itu belum terlalu dalam, mereka baru bicara di permukaannya saja.

Mengingat, waktu pelantikan Prabowo-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden masih lama, yakni pada 20 Oktober 2024. 

"Ya, pembicaraan tentang itu dari partai-partai pendukung sudah mulai ada," kata Muzani lewat keterangan tertulis, Jumat (23/5/2024).

Lantaran pembahasan susunan kabinet kerja itu baru permulaan, Muzani mengaku tak mengetahui secara persis jatah menteri untuk masing-masing partai pendukung, pembicaraan mereka belum sampai ke sana. 

"Tentang jumlah saya terus terang tidak mengikuti,” ujarnya.  

Muzani mengatakan, soal jatah yang didapat masing-masing parpol adalah pembicaraan antara Prabowo Subianto dengan para ketua umum partai pendukung, dirinya tidak terlibat.

“Itu sepenuhnya pembicaraan antara ketua umum partai koalisi dengan presiden terpilih."

"Saya belum intip pembicaraan itu," ucapnya. 

Muzani menuturkan, semangat dari kepemimpinan Prabowo adalah persatuan.

Dia bilang, Prabowo di berbagai kesempatan mengatakan, seluruh pihak bersama-sama membangun bangsa dan membawa Indonesia ke arah yang lebih baik lagi. 

"Presiden terpilih Pak Prabowo selalu mengatakan, beliau akan mengajak mereka yang mendukung dan tidak mendukung, mengayomi mereka yang memilih dan tidak memilih."

"Ini adalah bentuk komitmen dari presiden terpilih Prabowo terhadap kerukunan, keutuhan, dan kebersamaan," tutupnya. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 7 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 5 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 5 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 4 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 4 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 4 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 3 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 3 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 3 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta