Dianggap Berhasil Gantikan Anies Baswedan, Heru Budi Banjir Dukungan Maju di Pilkada Jakarta 2024

Oleh Ditasaputri123Wednesday, 20th March 2024 | 09:00 WIB
Dianggap Berhasil Gantikan Anies Baswedan, Heru Budi Banjir Dukungan Maju di Pilkada Jakarta 2024
Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono banjir dukungan untuk maju di Pilkada DKI 2024. Foto: YouTube Setpres

PINUSI.COM - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono banjir dukungan untuk maju di Pilkada DKI 2024.


Dukungan diberikan lantaran Heru Budi dianggap sukses menggantikan Gubernur Anies Baswedan yang purnatugas pada Oktober 2022.


Sekelompok warga Jakarta pun menginisiasi terbentuknya komunitas Sahabat Heru Budi Hartono.


“Kami mendeklarasikan dukungan untuk beliau. Ini inisiatif dan aspirasi kami sebagai warga Jakarta,” ucap Ketua Umum Sahabat Heru Budi Hartono Ilham Noorcahyo, Selasa (19/3/2024).


Selama dua tahun terakhir memimpin Jakarta, Ilham menyebut banyak kemajuan yang sudah dibuat Heru Budi.


Seperti, penyelesaian pembangunan Sodetan Ciliwung, rumah pompa, pembangunan dan penataan puluhan ruang terbuka hijau (RTH), hingga normalisasi sungai untuk mengatasi banjir.


Heru Budi pun dinilai berhasil mengurai kemacetan melalui optimalisasi serta pengembangan transportasi publik.


Atas dasar itulah, Ilham bersama sejumlah warga Jakarta lainnya menyatakan dukungan untuk mendorong Heru Budi maju di Pilkada DKI 2024.


“Kami mendorong dan mendukung Heru Budi Hartono untuk maju sebagai Gubernur Jakarta di Pilgub 2024,” ujarnya.


Dukungan terhadap Heru Budi juga diberikan oleh Gerakan Persaudaraan Muslim Indonesia (GPMI), yang turut mengapresiasi kinerja Heru Budi selama memimpin Jakarta.


“Gubernur DKI Jakarta seyogianya dipilih langsung oleh masyarakat."


"Banyak tokoh masyarakat yang pantas menjadi calon Gubernur DKI Jakarta, seperti Pj Gubernur Heru yang layak melanjutkan programnya,” tuturnya. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta