Rebut Pemilih Muda Jadi Kunci Kemenangan Prabowo-Gibran

Oleh ariedpFriday, 22nd March 2024 | 08:30 WIB
Rebut Pemilih Muda Jadi Kunci Kemenangan Prabowo-Gibran
Koordinator Pemilih Pemula TKD Prabowo-Gibran DKI Jakarta Joedea Aris Theofilus mengatakan, kemenangan Prabowo-Gibran menunjukkan setiap program yang dibawa paslon ini sesuai dengan kebutuhan anak muda di seluruh Indonesia. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Kunci kemenangan pasangan nomor urut 2 Prabowo Gibran, dinilai karena berhasil merebut suara pemilih muda, baik di Jakarta maupun 35 provinsi lainnya, pada Pilpres 2024.

Pada Rabu 20 Maret 2024, bertempat di Kantor Komisi Pemilihan Umum, pasangan Prabowo-Gibran ditetapkan menjadi presiden dan wakil presiden periode 2024-2029.

“Lebih dari 65% gen Z dan pemilih§ muda, memilih Prabowo Gibran."

"Jelas, ini adalah kemenangan anak muda Jakarta, serta kemenangan para Gen Z dan pemuda di seluruh Indonesia” ujar Joedea Aris Theofilus, Koordinator Pemilih Pemula TKD Prabowo-Gibran DKI Jakarta.

Joedea menjelaskan, kemenangan Prabowo-Gibran, khususnya di DKI Jakarta, menunjukkan setiap program yang dibawa paslon ini sesuai dengan kebutuhan anak muda di seluruh Indonesia.

“Seperti yang kita tahu, program yang diusulkan oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran, sangat sesuai dengan kebutuhan para pemilih pemula dan anak muda di Jakarta, bahkan seluruh Indonesia, seperti penguatan di bidang pendidikan, sains, sampai hilirisasi digital,” tutur Joedea.

Jodea juga berharap terpilihnya Prabowo-Gibran akan semakin menebalkan peran anak muda di pengambilan keputusan, bukan hanya sebagai objek politik seperti yang kerap terjadi.

“Saya yakin akan banyak anak muda yang berperan aktif dalam pemerintahan yang baru, dan semoga hal ini membawa Indonesia semakin cepat menuju Indonesia emas,” harap Joedea. (*)

Terkini

Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 7 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 6 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 6 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 6 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 6 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 6 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 6 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 6 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 5 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta