Ramah dan Disiplin, Hasto Kristiyanto Sebut Pekerja Migran Indonesia Adalah Duta Bangsa

Oleh Yohannes123Tuesday, 28th May 2024 | 13:30 WIB
Ramah dan Disiplin, Hasto Kristiyanto Sebut Pekerja Migran Indonesia Adalah Duta Bangsa
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menghadiri pelepasan pekerja migran Indonesia di El Hotel Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (27/5/2024). Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan, keberangkatan pekerja migran Indonesia (PMI) yang terus berjalan melalui program antar-pemerintah ke Korea Selatan, dinilai membawa yang baik bagi negara. 

Menurut Hasto, saat menjadi pembicara dalam acara pelepasan, para PMI menunjukkan wajah Bangsa Indonesia kepada dunia, lewat sikap keramahtamahan.

Hal ini sudah teruji dengan pelepasan dan juga adaptasi PMI sebelumnya. 

"Kita punya modal yang sangat baik, keramahtamahan, disiplin, dan kemudian kemampuan untuk menyesuaikan diri."

"Itu adalah salah satu ciri yang kita miliki," kata Hasto di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Senin (28/5/2024). 

Menurut Hasto, para PMI juga diminta memiliki pandangan yang selalu positif terhadap pekerjaan mereka, untuk membangun masa depan yang lebih baik.

Hal inilah yang daoat menimbulkan suatu semangat juang bagi yang bisa survive

Hasto juga berpesan tidak boleh lagi ada eksploitasi terhadap para pekerja migran di manapun mereka dipekerjakan.

Ia meminta pemerintah juga terus mengawal dan melindungi para PMI.

"Tidak boleh lagi ada berbagai eksploitasi, mereka bukan sekadar kontribusinya terhadap perekonomian nasional."

"Tapi mereka mampu bekerja secara berdikari dan memiliki suatu semangat mencoba untuk membawa nama baik Indonesia," tuturnya.

Politikus asal PDIP ini menyinggung kepemimpinan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia di bawah Kepala BP2MI Benny Rhamdani.

Benny dinilai memiliki kebijakan yang sangat berpihak kepada anak-anak bangsa. 

Ia mengapresiasi bagaimana BP2MI memberlakukan para PMI dengan sangat layak.

Misalnya, menyediakan fasilitas yang nyaman di bandara keberangkatan, dan mengadakan acara pelepasan yang begitu terorganisir.

"Itu menunjukkan suatu progres yang sangat baik, dan mereka diperlakukan sebagai duta bangsa," paparnya. (*) 

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta