Partai Demokrat Nilai Budisatrio Djiwandono dan Raffi Ahmad Calon Potensial di Pilgub Jakarta

Oleh ariedpThursday, 30th May 2024 | 13:30 WIB
Partai Demokrat Nilai Budisatrio Djiwandono dan Raffi Ahmad Calon Potensial di Pilgub Jakarta
Ketua BPOKK DPP Partai Demokrat Herman menilai, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono dan artis Raffi Ahmad, potensial maju di Pilgub Jakarta 2024. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Herman menilai, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Budisatrio Djiwandono dan artis Raffi Ahmad, menjadi sosok yang potensial untuk maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Menurutnya, kedua sosok itu dinilai pasangan yang cocok.

"Ini juga saya kira bisa kita tangkap sebagai calon potensial," kata Herman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu ( 29/5/2024)

Nama Ridwan Kamil juga dinilai mumpuni. Namun, kapasitasnya maju sebagai calon wakil gubernur (cawagub).

"Jadi Kang Emil juga ini menjadi potensi untuk menjadi cawagub di DKI Jakarta," ujar Herman.

Herman juga mengatakan, Partai Demokrat masih dalam tahap penjaringan untuk menentukan sosok yang akan didukung di Pilgub Jakarta.

Herman mengakui Demokrat butuh berkoalisi untuk bisa mengusung figur di kontestasi tersebut.

"Demokrat masih dalam tahap penjaringan dan tentu akan dikomunikasikan, karena Demokrat sendiri kan tidak bisa mengusung sendiri, kemudian harus berkoalisi dengan partai-partai yang lain," jelasnya.

Sebelumnya, sebuah poster yang menampilkan foto Budi Djiwandono dan Raffi Ahmad diunggah Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Dasco mengunggah poster yang menggambarkan kedua figur itu di akun media sosialnya @sufmi_dasco pada Jumat (24/5/2024). (*)

Terkini

HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
PinTect | an hour ago
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
PinFinance | an hour ago
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:49 WIB
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 19:46 WIB
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 19:45 WIB
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta