Anies Baswedan: Saya Tetap di Jalan Perubahan

Oleh Yohanes123Wednesday, 8th May 2024 | 12:00 WIB
Anies Baswedan: Saya Tetap di Jalan Perubahan
Anies Baswedan mengaku tetap berada di jalan perubahan, setelah kalah di Pilpres 2024. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Eks calon presiden Anies Baswedan mengaku tetap berada di jalan perubahan, setelah kalah di Pilpres 2024.

Sikap politik yang ia usung sebagai visi-misinya pada Pilpres 2024 itu, tetap ia lokoni selama era pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

Pernyataan sikap itu disampaikan Anies Baswedan, menanggapi sikap Ganjar Pranowo yang sudah mendeklarasikan diri bakal menjadi oposisi, pada pemerintahan Prabowo-Gibran

Dipertegas mengenai sikap politiknya bakal menjadi oposisi atau berkoalisi, Anies tak menjawabnya secara gamblang.

Dia kembali mengatakan, dirinya tetap menapaki jalan perubahan itu. 

"Kalau Pak Ganjar kan ada di parpol, saya warga negara (biasa), dan saya selalu mengatakan tetap di jalan perubahan,” kata Anies Baswedan, ketika ditemui di kediamannya di kawasan Lebak Bulus,Jakarta Selatan, ditulis pada Rabu (8/5/2024). 

Eks Gubernur DKI Jakarta sekaligus mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengatakan dirinya tetap teguh pada prinsip politiknya. 

Baginya, pihak-pihak yang kalah dalam sebuah pertarungan politik, sewajarnya memilih posisi berada di seberang pihak yang menang, bukan sebaliknya bergabung dengan pemenang pertarungan. 

Dengan pernyataan seperti itu, secara tersirat Anies Baswedan cenderung memilih menjadi oposisi bersama Ganjar Pranowo, ketimbang bergabung ke koalisi Prabowo-Gibran. 

"Yang mendapatkan amanah konstitusi dari sebuah proses pilpres itu berada di dalam kabinet, yang tidak mendapatkan amanah berada di luar kabinet. Itu pakem saya katakan dari dulu," tegas Anies. 

Ganjar Pranowo mendeklarasikan sikap politiknya.

Gubernur Jawa Tengah dua periode itu mengaku bakal berdiri di luar pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai pengontrol.  

"Saya deklarasi, pertama, saya tidak akan bergabung di pemerintahan ini (Prabowo-Gibran)."

"Tapi saya sangat menghormati pemerintahan ini, dan kami akan melakukan kontrol dengan cara yang benar," bebernya. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 3 hours ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 3 hours ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 3 hours ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 3 hours ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 3 hours ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 4 hours ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 4 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 4 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 5 hours ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 5 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta