Ganjar Pranowo Pilih Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran, Immanuel Ebenezer: Siapa yang Ajak Dia?

Oleh Yohanes123Thursday, 9th May 2024 | 09:00 WIB
Ganjar Pranowo Pilih Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran, Immanuel Ebenezer: Siapa yang Ajak Dia?
Kata Ketua Umum Relawan Prabowo Mania Immanuel Ebenezer, wajar saja Ganjar menjadi oposisi, sebab juga tak pernah diajak masuk koalisi Prabowo-Gibran. Foto: PINUSI.COM

PINUSI.COM - Ketua Umum Relawan Prabowo Mania Immanuel Ebenezer, menanggapi santai sikap Ganjar Pranowo yang mendeklarasikan diri menjadi oposisi di pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. 

Noel, sapaan Immanuel Ebenezer, mengatakan pihaknya sama sekali tak masalah dengan sikap politik Ganjar.

Lagi pula, kata Noel, wajar saja Ganjar menjadi oposisi, sebab dirinya juga tak pernah diajak masuk koalisi Prabowo-Gibran.

Oposisi, katanya, menjadi pilihan satu-satunya bagi Ganjar Pranowo. 

"Kita seneng aja Ganjar oposisi, ya siapa yang ngajak dia di pemerintahan? Kan enggak ada yang ngajak dia,” kata Noel kepada wartawan, Kamis (9/5/2024). 

Bagi Noel, Ganjar bukan lah siapa-siapa di kancah politik nasional.

Apalagi, saat ini Gubernur Jawa Tengah dua periode itu tak punya jabatan politik apa pun setelah keok di Pilpres 2024. 

Noel mengatakan, yang saat ini sedang dilobi untuk gabung kubu Prabowo-Gibran adalah Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri bersama partainya, bukan Ganjar Pranowo.

Jadi, dia meminta Ganjar tak kelewat percaya diri. 

"Yang dirangkul kan bukan Ganjar-nya, Bu Mega-nya dan partainya,” ungkapnya.

Noel melanjutkan, pernyataan Ganjar yang dengan lantang mengatakan dirinya beroposisi adalah sikap yang tak mewakili partai.

Jadi, bagi Noel pernyataan Ganjar sebenarnya tak begitu penting untuk diladani. 

"Lagian juga kan itu sikap pribadinya, bukan partai. Partai di rakernas nanti," paparnya. (*)

Terkini

HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
PinTect | in 5 hours
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
PinFinance | in 5 hours
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:49 WIB
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 19:46 WIB
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 19:45 WIB
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta