Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran, Karier Politik Ganjar-Mahfud Diprediksi Tamat

Oleh Yohanes123Friday, 10th May 2024 | 10:00 WIB
Berada di Luar Pemerintahan Prabowo-Gibran, Karier Politik Ganjar-Mahfud Diprediksi Tamat
Karier politik Ganjar Pranowo dan Mahfud MD diprediksi bakal tamat, jika berdiri di luar pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Raka. Foto: X@MarahIchsan

PINUSI.COM - Direktur Pusat Riset Politik, Hukum, dan Kebijakan Indonesia (PRPHKI) Saiful Anam, memprediksi karier politik Ganjar Pranowo-Mahfud MD terancam tamat, jika keduanya berdiri di luar pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Raka.

Anam mengatakan, riwayat karier politik Ganjar-Mahfud bakal runtuh, mengingat keduanya tak punya jabatan mentereng di internal partai atau di organisasi politik lain.

Keduanya dipastikan tak bisa berbuat banyak melawan kekuatan politik dari kubu Prabowo-Gibran. 

“Karena mereka bukan pemegang kendali parpol, maka bisa mengarah kepada selesai sudah karier politiknya ke depannya,” ulas Anam kepada wartawan, Jumat (10/5/2024). 

Ganjar telah mendeklarasikan diri bakal berdiri sebagai oposisi di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Gubernur Jawa Tengah dua periode itu bahkan mengaku tak kesulitan mengontrol pemerintahan, walau hanya seorang diri. 

Sementara, Mahfud MD memang tak memberi pernyataan segamblang Ganjar Pranowo.

Namun, dalam satu dua hari belakangan ini, eks Menko Polhukam itu kerap melontarkan kritik keras yang dialamatkan kepada Prabowo-Gibran. 

Menurut Anam, sikap Ganjar-Mahfud itu jelas sangat merugikan keduanya.

Seharusnya, kata Anam, mereka tak sefrontal sekarang ini, meski keduanya kalah telak di Pilpres 2024 dari pasangan Prabowo-Gibran. 

"Sangat rugi bagi karier politik mereka,” ujarnya. 

Ganjar-Mahfud, lanjut Anam, tak lama lagi bakal dilupakan publik.

Nama mereka perlahan tenggelam, mereka sama sekali tak diingat lagi, jika keduanya tetap ngotot berada di luar pemerintahan tanpa bekal kekuatan politik. 

"Karier politik keduanya lenyap jika tidak ada parpol yang mendukungnya,” ucap Anam. 

Bagi Anam, hanya ada satu jalan untuk Ganjar-Mahfud menyelamatkan karier politik mereka. K

eduanya mesti menarik kembali kata-kata mereka, lalu dengan tulus menerima pinangan Prabowo-Gibran untuk menjadi menteri.

Dengan cara ini, nama keduanya akan terus disorot publik, karena mereka berada dalam lingkaran politik dan terlibat langsung menjadi pelaku politik.

Menurut Anam, ini adalah modal besar untuk keberlangsungan karier politik Ganjar-Mahfud  ke depannya.

“Apalagi Mahfud MD, jelas kartu mati, jika tidak duduk di pemerintahan dan tidak ada parpol yang menyokongnya."

"Saya sarankan jika Ganjar dan Mahfud masih ingin tetap eksis di percaturan politik bangsa, maka ia harus ambil posisi menteri dalam kabinet Prabowo," saran Anam. (*)

Terkini

Fitur Baru Instagram: Algoritma Bisa Direset, Feed Jadi Fresh Lagi!
Fitur Baru Instagram: Algoritma Bisa Direset, Feed Jadi Fresh Lagi!
PinTect | in 7 hours
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 4 hours ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 4 hours ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 4 hours ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 4 hours ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 4 hours ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 5 hours ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 5 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 6 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 6 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta