Dua Pimpinan IKN Mundur, Elite PDIP: Mirip Proyek Roro Jonggrang

Oleh Yohanes123Tuesday, 4th June 2024 | 10:00 WIB
Dua Pimpinan IKN Mundur, Elite PDIP: Mirip Proyek Roro Jonggrang
Dua pimpinan Otorita IKN, Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe, hengkang. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Politisi PDIP Deddy Yevri Hanteru Sitorus mengkritik proyek Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, setelah dua pimpinan otorita IKN Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe hengkang dari pucuk pimpinan IKN. 

Ketua Komisi VI DPR itu mengatakan, IKN adalah proyek yang terlampau ambisius, sehingga pengerjaanya benar-benar dikebut.

Imbasnya, semua target yang ditetapkan gagal, sebab rentang waktu yang diberikan terlampau singkat.

Deddy lantas menyamakan proyek IKN dengan cerita legenda  Bandung Bondowoso yang membangun 1.000 candi dalam semalam. 

"Sepertinya kurang support dari kementerian terkait, baik agraria maupun lainnya."

"Target waktu yang diberikan terlalu pendek dan ambisius, mirip proyek Roro Jonggrang atau Bandung Bondowoso,” kata Deddy kepada wartawan, Selasa (4/6/2024). 

Deddy kemudian meluruskan  kabar yang sebelumnya menyebut kedua pimpinan otorita IKN itu mengundurkan diri.

Menurutnya, keduanya justru didepak dari pucuk pimpinan Otorita IKN, lantaran tak bisa memenuhi target.

"Yang saya dengar bukan mundur, tetapi dimundurkan, karena tak mampu memenuhi target yang diberikan,” ucapnya. 

Selain gagal memenuhi target, keduanya juga didepak lantaran tak mampu mendatangkan investor ke IKN.

Bahkan, sejumlah investor asing sempat digembar-gemborkan bakal datang ke IKN, hingga kini tak ada kejelasan. 

“Sampai saat ini tidak satupun investor yang sudah memberikan kepastian investasi."

"Yang dari luar negeri nol, dan yang dalam negeri belum pasti, hanya komitmen, tidak terikat,” beber Deddy. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 2 hours ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 2 hours ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 3 hours ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 3 hours ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 3 hours ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 3 hours ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 4 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 4 hours ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 4 hours ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 4 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta