Dua Minggu Jelang Lebaran, 1.873 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Sudah Terjual

Oleh wisnuhasanuddinFriday, 29th March 2024 | 20:00 WIB
Dua Minggu Jelang Lebaran, 1.873 Juta Tiket Kereta Api Jarak Jauh Sudah Terjual
PT KAI menyiadakan angkutan motor gratis sebanyak 12.180 motor dengan 28.196 orang penumpang. Foto: PT KAI

PINUSI.COM - Tiket kereta api jarak jauh (KAJJ) pada mudik Lebaran 2024, baru terjual 1.873 juta lembar per 27 Maret 2024, alias baru 57 persen.

Menurut Direktur Niaga PT KAI Hadis Surya Palapa, pihaknya menyiapkan 4.220.058 kursi untuk para pemudik Lebaran, sejak 15 Februari, baik jarak dekat atau kereta api lokal.

"KAJJ realisasinya 1.873 juta tiket."

"Artinya untuk angkutan KAJJ untuk Lebaran baru terjual 57 persen dari kita sediakan," ungkap Hadis.

Hadis juga mengatakan, kereta api lokal atau antar-kota terjual baru 3 persen dari 1 juta tiket yang sudah disediakan.

Secara kumulatif, penjualan tiket KAJJ dan kereta api lokal baru terserap 45 persen.

"Memang kalau kereta lokal itu, orang belinya last minute."

"Minatnya tuh beda dengan yang kereta jarak jauh, kalau lokal itu cenderung mepet-mepet," jelasnya.

Sementara, rute mudik yang paling besar pembelian tiketnya adalah tujuan Pasar Turi dan Gubeng (Surabaya), Yogyakarta, Bandung, dan Semarang.

PT KAI telah menyiadakan angkutan motor gratis sebanyak 12.180 motor dengan 28.196 orang penumpang.

Fasilitas ini khusus para pemudik yang kembali ke kampung halaman dengan mengendarai motor.

"Motornya diangkut dengan kereta, dan orangnya naik dengan rangkaian yang sama, plus istrinya, anaknya juga."

"Orangnya bayar, motornya gratisnya," terang Hadis.

Para penumpang akan dikenakan biaya Rp10 ribu untuk perjalanan kurang dari 290 kilometer, dan Rp20 ribu untuk yang lebih dari 290 kilometer. 

Sedangkan untuk angkutan motor gratis hanya disediakan selama 7 hari arus mudik, mulai 2-8 April, dan arus balik pada 13-19 April 2024. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta