3 Tip Pilih Hewan Kurban yang Baik dan Sehat Menurut Kepala Sudin KPKP Jakarta Utara

Oleh Yohannes123Thursday, 6th June 2024 | 06:30 WIB
3 Tip Pilih Hewan Kurban yang Baik dan Sehat Menurut Kepala Sudin KPKP Jakarta Utara
Dinas KPKP Jakarta memeriksa hewan kurban. Foto: Pemprov Jakarta

PINUSI.COM - Mendekati Hari Raya Iduladha 1445 Hijriah, banyak masyarakat masih takut dengan penyebaran wabah penyakit mulut dan kuku (PMK), yang sempat menyerang hewan kurban sapi. 

Mengantisipasi hal tersebut, Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara memberikan tip memilih hewan kurban yang baik dan juga sehat.

Kasudin KPKP Jakarta Utara Unang Rustanto mengatakan, setidaknya ada tiga cara mudah menentukan hewan kurban yang hendak dibeli dalam kondisi baik.

"Yang pertama, pilihlah hewan kurban kambing atau sapi yang dalam kondisi sehat."

"Untuk menentukan hewan kurban dalam kondisi sehat atau tidak, bisa dilihat dari kondisi fisiknya," kata Unang saat dikonfirmasi pada Rabu (5/6/2024). 

Menurut Unagmng, hewan kurban dalam kondisi sehat, jika kondisi tidak pincang, tidak buta, tidak kurus, telinga dan ekor tidak terpotong, tanduk sempurna, buah zakar komplet, dan lain-lain. 

Yang kedua, lanjut Unang, pilih lah hewan kurban kambing atau sapi yang sudah cukup umur.

Untuk jenis kurban, sapi minimal umur 2 tahun, domba atau kambing 1,6 tahun. 

Terakhir, pilihlah hewan kurban yang sudah memiliki surat keterangan kesehatan hewan (SKKH) dari Sudin KPKP Jakarta Utara.

Selain dari kondisi fisiknya, yang perlu diperhatikan saat membeli hewan kurban, bisa dilihat dari keadaan lapaknya.

Untuk memastikan kesehatan sapi atau kambing tetap terjaga, pilihlah hewan kurban yang ditampung di lapak beratap.

Hal itu untuk memastikan hewan kurban terlindungi dari panas matahari dan hujan.

Lalu kebersihan lapak penjualan hewan kurban juga perlu diperhatikan.

Sedangkan ntuk memastikan sapi atau kambing dalam kondisi baik, pilihlah yang tidak terikat tali dengan kencang.

"Sekarang ini pemeriksaan kesehatan hewan kurban di Jakarta Utara sedang berjalan."

"(Pemeriksaan hewan kurban) sudah jalan," paparnya. (*)

Terkini

IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 5 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 5 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 6 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 6 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 7 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 8 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | 10 hours ago
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
PinTertainment | 11 hours ago
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
PinTertainment | 11 hours ago
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
PinTertainment | 12 hours ago