Bicara Ketahanan Pangan di Forum Forum Ekonomi Qatar, Prabowo Subianto: Saya Bertekad Hilangkan Kelaparan di Rakyat Kami

Oleh Yohanes123Thursday, 16th May 2024 | 10:30 WIB
Bicara Ketahanan Pangan di Forum Forum Ekonomi Qatar, Prabowo Subianto: Saya Bertekad Hilangkan Kelaparan di Rakyat Kami
Prabowo Subianto di Forum Ekonomi Qatar. Foto: Kemenhan

PINUSI.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto mengaku dirinya bertekad menghilangkan kelaparan di Indonesia selama masa pemerintahannya. 

Prabowo mengakui masalah kelaparan dan kurang gizi masih menjadi salah satu tugas berat pemerintah.

Perkara ini, kata dia, mesti ditangani serius hingga tuntas.

Dia mengeklaim telah mengantongi data, serta punya strategi untuk mengurai masalah tersebut.

“Saya bertekad untuk menghilangkan kelaparan di rakyat kami."

"Kami telah mempelajari ini. Kami telah mempelajari semua angkanya, dan kami sangat yakin kami bisa melakukannya,” kata Prabowo di acara Forum Ekonomi Qatar pada 14-16 Mei 2024 di Doha, Qatar, dikutip pada Kamis (16/5/2024).

Untuk menyelesaikan masalah ini, Prabowo mengaku telah menyiapkan sejumlah strategi jitu, salah satunya adalah pembenahan ketahanan pangan.

Dia menegaskan, sebagai negara agraris, Indonesia harus swasembada pangan di masa pemerintahannya.

"Fokus utama saya adalah ketahanan pangan."

"Indonesia harus swasembada pangan, kemudian ketahanan energi, kecukupan energi."

"Kami bertekad mengentaskan kemiskinan, dengan kampanye besar-besaran, upaya besar-besaran,” tegasnya.

Prabowo menuturkan, fondasi  program ketahanan pangan sudah diletakkan pendahulunya, Presiden Joko Widodo.

Menurutnya, program ini mesti diteruskan dan dikerjakan hingga tuntas. 

Tak ada alasan untuk menyetop program tersebut.

Baginya, ketahanan pangan adalah salah satu program strategis.

“Seperti yang Anda tahu, pembangunan bangsa adalah sebuah proses jangka panjang."

"Presiden Joko Widodo telah membangun fondasi yang kuat."

"Saya bertekad untuk membangun fondasi itu."

"Fokus utama saya adalah ketahanan pangan,” tuturnya.(*)

Terkini

Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 7 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 6 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 6 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 6 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 6 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 6 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 6 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 6 hours
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
PinSport | in 6 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta