Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Pilpres Ganjar-Mahfud, Tiga Hakim Sampaikan Pendapat Berbeda

Oleh robbyMonday, 22nd April 2024 | 16:30 WIB
Mahkamah Konstitusi Tolak Gugatan Pilpres Ganjar-Mahfud, Tiga Hakim Sampaikan Pendapat Berbeda
Mahkamah Konstitusi (MK) telah resmi menolak gugatan hasil pemilihan presiden yang diajukan oleh pasangan calon nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md. Foto: youtube.com/@mahkamahkonstitusi

PINUSI.COM - Mahkamah Konstitusi (MK) telah resmi menolak gugatan hasil pemilihan presiden yang diajukan oleh pasangan calon nomor urut 03, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md.

Keputusan ini diumumkan oleh Ketua MK, Suhartoyo, dalam sidang penyelesaian perselisihan hasil pemilihan umum presiden (PHPU) yang berlangsung di Gedung MK, Jakarta Pusat pada Senin (22/4/2024).


Ketika membacakan keputusan, Suhartoyo menyatakan, "Amar putusan. Mengadili, menolak permohonan pemohon untuk seluruhnya," sekaligus mengetuk palu sidang menandai putusan tersebut.

Dalam keputusan tersebut, MK juga menolak eksepsi yang diajukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai termohon dan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pihak terkait.

Meskipun putusan ini disetujui oleh mayoritas hakim, tidak semua hakim konstitusi sepakat. Tiga hakim, yaitu Saldi Isra, Arief Hidayat, dan Enny Nurbaningsih juga menyatakan pendapat yang berbeda atau dissenting opinion.

Keputusan serupa juga telah dibuat MK untuk gugatan yang diajukan oleh pasangan Anies-Muhaimin. Seperti dalam kasus Ganjar-Mahfud, ada ketidaksepakatan di antara hakim dengan tiga hakim yang sama memberikan pendapat berbeda. (*)

Terkini

WhatsApp Siapkan Fitur Anti Foto Hoax, Gampang Banget Cek Kebenarannya!
WhatsApp Siapkan Fitur Anti Foto Hoax, Gampang Banget Cek Kebenarannya!
PinTect | in 5 hours
Fitur Baru Instagram: Algoritma Bisa Direset, Feed Jadi Fresh Lagi!
Fitur Baru Instagram: Algoritma Bisa Direset, Feed Jadi Fresh Lagi!
PinTect | in 5 hours
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | 6 hours ago
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | 7 hours ago
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | 7 hours ago
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | 7 hours ago
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | 7 hours ago
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | 7 hours ago
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | 8 hours ago
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 8 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta