Lima Fakta Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Koordinator Investasi Apple di Indonesia

Oleh farizTuesday, 23rd April 2024 | 04:30 WIB
Lima Fakta Jokowi Tunjuk Luhut Jadi Koordinator Investasi Apple di Indonesia
Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Koordinator Investasi Apple di Ibu Kota Nusantara. Foto: Pinterest/Keturunan Marga Pandjaitan

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Koordinator Investasi Apple di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Salah satu tanggung jawab Luhut adalah membahas prospek pertumbuhan Apple di Indonesia, serta penggabungan lebih dalam ke dalam rantai pasokan global.

Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Panjaitan sebagai koordinator investasi Apple, kata Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Rencana investasi Apple Inc di Indonesia telah diumumkan oleh Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi.

Berikut ini 5 fakta rencana invetasi Apple di Indonesia:

1. Insentif keuangan untuk Apple Inc

Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan, pemerintah siap memberikan insentif untuk menarik investasi dari Apple Inc, seperti yang dilakukan oleh India dan Thailand.

“Saya bilang, kalau kalian (Apple Inc) dapat fasilitas insentif seperti di India dan di Thailand, kami (Indonesia) juga bisa memberikan hal yang sama,” ujar Luhut dikutip Antaranews, Kamis (19/4/2024).

2. Apple tertarik melakukan investasi dalam kecerdasan buatan di IKN

Luhut menyatakan Apple tertarik berinvestasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur, dalam bidang pengembangan kecerdasan buatan atau AI.

“Dia bilang, ‘Kami mau investasi, terutama dalam bidang AI, di IKN, dan juga tertarik mengenai AI Center di Bali dan di Solo,” ungkap Luhut melalui akun instagram@luhut.pandjaitan di Jakarta, Kamis (18/4/2024).

3. Menciptakan ekosistem kota pintar di IKN

Luhut menyatakan, CEO Apple Tim Cook tertarik menggunakan teknologi masa depan di IKN.

“Terkait hal ini, saya pun diberi mandat oleh Presiden Jokowi untuk mengoordinasikan seluruh proses yang diperlukan untuk investasi Apple dalam membangun ekosistem smart city di Ibu Kota Nusantara (IKN),” papar Luhut.

4. Persepsi Apple terhadap ekonomi Indonesia

Luhut berpendapat pertumbuhan ekonomi yang stabil, kondisi makroekonomi yang stabil, dan tingkat inflasi yang stabil, menarik Apple untuk berinvestasi di Indonesia.

"Pertemuannya sangat produktif, karena dia juga baru menyadari Indonesia negara yang potensial dengan jumlah penduduk 282 juta, pertumbuhan ekonomi yang stabil dan makro ekonomi kita juga baik, tingkat inflasi yang baik dan itu semua sangat diapresiasi Tim Cook," bebernya.

5. Bonus Demografi Amerika Serikat

Luhut menyatakan bonus demografi akan terus meningkat sampai 2030.

“(Mereka) juga melihat industri hilirisasi yang kita miliki sekarang ini."

"Dengan hilirisasi ini dan bahan baku yang kita miliki, mereka melihat Indonesia itu negara yang sangat baik,” ucap Luhut. (*)

Terkini

Inspiratif! Pendaki 'Disabilitas' Indonesia Taklukan Gunung Everest
Inspiratif! Pendaki 'Disabilitas' Indonesia Taklukan Gunung Everest
PinSport | Sunday, 8th June 2025 | 17:24 WIB
Timnas Indonesia Tiba di Osaka, Diserbu Suporter Fanatik 'Garuda Japan'
Timnas Indonesia Tiba di Osaka, Diserbu Suporter Fanatik 'Garuda Japan'
PinSport | Sunday, 8th June 2025 | 14:11 WIB
Ukir Debut Bersama Timnas Indonesia, Emil Audero Terpukau dengan Atmosfer Gelora Bung Karno: Luar Biasa!
Ukir Debut Bersama Timnas Indonesia, Emil Audero Terpukau dengan Atmosfer Gelora Bung Karno: Luar Biasa!
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 23:57 WIB
Ole Romeny, Jadi Kepingan Puzzle Timnas Indonesia yang Selama Ini Dicari
Ole Romeny, Jadi Kepingan Puzzle Timnas Indonesia yang Selama Ini Dicari
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 23:25 WIB
Benarkah Daging Kurban Tidak Perlu Dicuci? Ini Penjelasan Lengkapnya
Benarkah Daging Kurban Tidak Perlu Dicuci? Ini Penjelasan Lengkapnya
PinNews | Saturday, 7th June 2025 | 20:48 WIB
Gol Semata Wayang Ole Romeny Bawa Timnas Indonesia Melaju ke Round 4
Gol Semata Wayang Ole Romeny Bawa Timnas Indonesia Melaju ke Round 4
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 20:02 WIB
Tak Kebagian Tiket Laga Indonesia vs China? Bioskop Jadi Solusi Nobar Seru dan Berbeda!
Tak Kebagian Tiket Laga Indonesia vs China? Bioskop Jadi Solusi Nobar Seru dan Berbeda!
PinSport | Wednesday, 4th June 2025 | 07:39 WIB
Kemenkes Keluarkan Surat Edaran Waspada Covid 19
Kemenkes Keluarkan Surat Edaran Waspada Covid 19
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 14:45 WIB
PAM JAYA Gandeng UMKM Meriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila
PAM JAYA Gandeng UMKM Meriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 13:14 WIB
Skenario Pergerakan Jemaah saat Puncak Haji di Armuzna
Skenario Pergerakan Jemaah saat Puncak Haji di Armuzna
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 12:29 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta