PINUSI.COM - Pramono Anung atau dipanggil Mas "Pram" menghadiri acara Little Tokyo Junction yang ada di Pluit Junction pada Selasa (19/11/2024) lalu. Kehadirannya ini menjadi salah satu agendanya dalam melaksanakan 13 agendanya dalam kampanye.
Pramono sendiri hadir pada pukul 16.00 WIB dan menyapa anak muda yang kebanyakan adalah penggemar kebudayaan jejepangan. Kehadirannya tersebut disambut hangat dari banyaknya pengunjung yang sebagian besar sedang bercosplay.
Pramono sendiri sempat berbincang dengan Genki yang menjadi pembawa acara disana. Pramono juga senang dengan antusias para pengunjung yang hadir, terutama kegiatan ini termasuk kegiatan positif dan membangkitkan semangat anak muda.
"Saya cukup senang dengan acara pada hari ini, karena banyak anak muda yang hadir disini dengan semangat muda yang masih membara, terutama kegiatan cosplay seperti ini. Semoga dengan hadirnya acara seperti ini juga akan menjadi agenda mingguan untuk Jakarta. Mungkin jika saya menjadi Gubenur Jakarta, saya juga akan mengubah taman GBK, yang tadinya tutup jam enam sore, menjadi buka 24 Jam." ungkapnya terhadap kegiatan Cosplay tersebut.
Pramono sempat melakukan ngechant dengan komunitas Wotagei Synchronize dengan lagu JKT 48 yang berjudul "Heavy Rotation".
Pramono dalam bincang-bincang nya juga akan mengelola akses transportasi yang akan menuju ke kota Jakarta, mulai dari Tanggerang dan Bekasi hingga Karawang.