Calon Bupati Indramayu, Nina Agustina Bentrok Dengan Warga

Oleh PangeranMonday, 4th November 2024 | 11:50 WIB
Calon Bupati Indramayu, Nina Agustina Bentrok Dengan Warga
Nina Agustina yang kembali mecalonkan diri sebagai bupati Indramayu menuai kontroversi (Foto: Istimewa)

PINUSI.COM - Perselisihan antara calon Bupati Indramayu, Nina Agustina, dan warga setempat menjadi viral di media sosial. Insiden ini diduga terjadi akibat perasaan Nina yang merasa diadang saat melintas di wilayah Desa Tegaltaman, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, pada Jumat, 1 November 2024.

Video yang beredar menunjukkan ketegangan yang terjadi antara Nina Agustina dan sejumlah warga. Dalam rekaman tersebut, tampak beberapa pendukung Nina yang juga emosi, hingga hampir terlibat baku hantam. Nina kemudian meminta kepada para pendukungnya untuk mundur dan menyatakan bahwa masalah ini adalah urusannya sendiri.

“Saya lewat baik-baik. Kalau Anda merasa susah dengan saya sebagai Bupati, saya yang tanggung jawab,” ujar Nina Agustina dengan nada yang cukup tinggi, menanggapi situasi yang memanas.

Sementara itu, beredar pula video lain yang menunjukkan momen saat Nina Agustina bersama rombongan melintas di lokasi kejadian. Dalam video tersebut, terlihat sejumlah warga berdiri di pinggir jalan sambil mengacungkan jari dua sebagai bentuk dukungan terhadap calon Bupati lainnya, Lucky Hakim-Syaefudin.

Setelah mobil yang ditumpangi Nina berhenti mendadak di tengah jalan, ia turun dan langsung menghampiri warga yang menunjukkan simbol dukungan dengan jari angka dua. Kejadian ini menambah sorotan publik terhadap dinamika politik yang berlangsung menjelang pemilihan bupati di Indramayu. (*) 

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | in an hour
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | in an hour
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | in an hour
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | in an hour
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | in an hour
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | in 17 minutes
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | in 9 minutes
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | 3 minutes ago
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | 19 minutes ago
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | 20 minutes ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta